ENAMPAGI – Berapa sih rata-rata gaji pekerja IT di Indonesia? Inilah pertanyaan yang seringkali terlintas di pikiran banyak orang yang berminat untuk menekuni pekerjaan di bidang IT.
Nah, buat kalian yang penasaran sama kisaran rata-rata gaji pekerja IT di Indonesia, simak info berikut selengkapnya.
Inilah rata-rata gaji pekerja IT di Indonesia sesuai dengan jenis specific IT subnya:
1. Digital Marketer (Ads)
Nominal rata-rata gaji: Rp 5 – 18 juta / bulan
Digital marketer adalah sub pekerjaan di bidang IT yang berfokus pada pemasaran secara digital.
Nah, pekerjaan ini saat ini lagi booming-boomingnya nih. Hal ini karena era digital yang terus berkembang dan pengaruhnya juga kuat terhadap segala aspek terutama dalam pemasaran dan periklanan.
2. Wordpress Web Developer
Nominal rata-rata gaji: Rp 5-8 juta / bulan
Wordpress web developer adalah jenis pekerjaan atau profesi yang bekerja secara khusus untuk Wordpress saja.
Nah, mungkin kalian sering mendengar tentang web developer. Jika web developer cakupannya secara umum lebih luas.
Baca Juga: Eksplor Wisata Danau Marsabut dan Pantai Muara Upu Terhits di Tapanuli Selatan: Jarang Diketahui!
Namun, jika wordpress web developer hanya berfokus pada wordpress saja. Profesi semacam ini haruslah memahami tentang bahasa pemrograman guna semakin menunjang pekerjaannya itu.