Tertarik Untuk Menjadi Cabin Crew Emirates Airlines? Simak Persyaratannya

- Kamis, 19 Mei 2022 | 12:00 WIB
 Cabin Crew Emirates Airlines di Emirates Aviation College Dubai (instagram akun @emiratescabincrewss)
Cabin Crew Emirates Airlines di Emirates Aviation College Dubai (instagram akun @emiratescabincrewss)

ENAMPAGI - Pernah berpikir untuk mencoba bekerja sebagai cabin crew atau pramugari ?

Jika ya, maka sekarang adalah kesempatan anda untuk mengejar karir sebagai cabin crew tersebut karena maskapai penerbangan raksasa asal Dubai, Emirates Airlines mengumumkan rekrutmen besar-besaran untuk meningkatkan jumlah awak kabinnya.

Maskapai yang berbasis di Dubai berharap untuk merekrut 6.000 anggota cabin crew yang baru termasuk pilot, spesialis teknik dan staff darat mulai bulan April 2022.

Gaji awal rata-rata adalah 9.770 Dirham per bulan atau setara dengan Rp. 39.146.081 juta, dan saat ini melatih sekitar 120 rekrutan baru setiap minggu di Emirates Aviation College (Akademi Penerbangan Emirates), seperti yang disampaikan juru bicara Emirates Airlines.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Asmara Hari Ini Kamis 19 Mei 2022, Cancer Butuh Waktu Untuk Mendapatkan Kepercayaan

Emirates Airlines mengungkapkan bahwa mereka telah menerima lebih dari 300.000 lamaran dari seluruh dunia. Emirates mempercepat upaya rekrutmennya dengan tujuan untuk mempekerjakan sekitar 6.000 staff dari April 2022 hingga Maret 2023.

Apa saja syarat yang diperlukan untuk melamar?

Harus memiliki tinggi minimal 160 cm dan harus dapat mencapai 212 cm saat berjinjit supaya dapat mengakses peralatan darurat di semua jenis pesawat.

Sebagai awak kabin Emirates Airlines, kandidat baru nantinya akan berbasis di Dubai, sehingga mengharuskan para pelamar memenuhi persyaratan visa kerja Uni Emirat Arab.

Pelamar juga harus fasih berbahasa Inggris secara lisan dan tulisan. Bagi mereka yang bisa beberapa bahasa asing akan mendapat kesempatan lebih tinggi untuk terpilih.

Baca Juga: Selamat Tinggal Spider-Man, Tobey Maguire Menjadi Charlie Chaplin Dalam Film Terbarunya Berjudul 'Babylon'

Proses rekrutmen dilakukan akan secara digital

Lengkapi formulir aplikasi online.

Jika berhasil, anda harus menyelesaikan tes berbahasa Inggris secara online dan melakukan wawancara video.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: thenationalnews.com

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X