"Saya tidak tahu Rispo punya asumsi dari mana bilang bahwa uang untuk servis mobil gue itu sudah lunas, sudah aman. Di situ lah saya chat Rispo," kata dia.
Baca Juga: Netizen Kumpul! 5 Artis Cakep Ini Resmi Tunangan di Tahun 2024, Ada Al Ghazali hingga Amanda Rawles
Awal Mula Kisruh Uang Pinjaman Fico
Kisruh itu bermula saat penyanyi sekaligus mantan personil band CJR, Teuku Rizky mengunggah percakapan WhatsApp antara dirinya dengan Fico soal peminjaman uang. Pria yang akrab disapa Kiky ini merasa tertipu.
Dalam unggahan itu, disebutkan bahwa Fico meminta uang kepada pria yang akrab disapa Kiky dengan alasan suami dari ibunya telah meninggal dunia.
"Bukan masalah nominalnya, merasa dibohongi bawa-bawa keluarga yang mengalami kemalangan itu yang bikin kecewa bukan main," ujar Kiky melalui akun Instagram @teukuryz, pada Kamis, 26 Desember 2024.
Unggahan itu pun ramai dikomentari oleh banyak artis Indonesia yang merasa jadi korban peminjaman uang terhadap Fico, seperti komika senior Ernest Prakasa.
Aktor sekaligus sutradara kenamaan di Indonesia itu mengaku dikirimkan foto mobil ringsek dari Fico.
"Foto mobil ringsek masuk juga ke WhatsApp saya," ujar Ernest dengan akun @ernestprakasa.
Kemudian, ada juga influencer Dery Syaputra yang mengaku mendapatkan pesan serupa.
"Sama juga chat dia ke aku sama," tutur Dery melalui akun Instagram pribadinya @derysyaputraraeger.
Penyanyi Virgoun pun mengaku mendapatkan pesan WhatsApp dari Fico yang persis sama terkait urusan mobil.
"Saya juga di WA, persis urusan mobil," ungkap Virgoun lewat akun Instagram @virgoun_.
Penjelasan Fico Soal Chat ke Banyak Artis
Dalam postingan yang sama, Fico menjelaskan tentang suami dari sang ibunda yang meninggal dunia, sehingga membuat dirinya harus mengirimkan pesan ke banyak artis untuk meminjam uang.
Artikel Terkait
3 Fakta Terbaru Kasus Penelantaran Anak yang Libatkan Rezky Aditya, Kini Suami Citra Kirana Itu Bersiap Jalani Tes DNA!
3 Fakta Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang Tak Didaftarkan ke KUA, Soal Buku Nikah Palsu hingga Ditanya Hakim Soal Proses Akad
3 Kontroversi Denny Sumargo vs Farhat Abbas yang Tuai Sorotan Usai Saling Lapor ke Polisi, Begini Kronologinya
Rizky-Mahalini Harus Nikah Ulang? Begini 3 Alasan PA Menolak Permohonan Isbat Nikah Pasangan Artis Ini
Rezky Aditya Nantikan Jawaban Wenny Ariani demi Segera Jalani Tes DNA Atas Kasus Dugaan Penelantaran Anak