Akhirnya Lee Taeyong 'NCT' Mengeluarkan Mini Album Solo

- Selasa, 16 Mei 2023 | 18:40 WIB
Potret Lee Taeyong NCT (YouTube NCT)
Potret Lee Taeyong NCT (YouTube NCT)

ENAMPAGI - Lee Taeyong merupakan anggota dari grup boy band Korea yaitu NCT yang memulai debutnya sebagai penyanyi solo.

Lee Taeyong NCT merilis mini album pertama bertajuk 'SHALALA' yang akan dirilis pada tanggal 5 Juni dan mencakup total 7 lagu dengan berbagai genre khas Taeyong.

Lagu utama dari mini album tersebut yaitu lagu SHALALA. Di lagu tersebut Lee Taeyong NCT ikut berpartisipasi dalam pembuatan lirik dan mengkomposisi lagunya sendiri.

Sebelum debut menjadi penyanyi solo Taeyong pernah juga ikut berpartisipasi untuk pembuatan lagu NCT salah satunya Cherry Bomb, Sticker dan The 7th Sense serta lagu milik dirinya sendiri 'Moonlight'. 

Baca Juga: Mengejutkan! Ternyata Mantan Pacar Suami Hanum Mega yang Diduga Selingkuhan Sudah Memiliki 2 Anak

Taeyong juga pernah membuat mv di SM STATION seperti Long Flight dan Love Theory. Taeyong juga ikut dalam pembuatan lagu serta penulisan lirik.

Lee Taeyong NCT pernah membuat lagu amino acid untuk keperluan dari serial youtube original untuk soundtrack dari serial analog trip NCT 127.

Selain itu Taeyong juga membuktikan dengan kemampuan rap dia selama menjadi anggota NCT 127.

Tidak hanya itu kemampuan dari vokal yang semakin meningkat dengan dia mengunggah di salah satu platform soundcloud membuat dia melejit dikenal di luar dari fans.

Album solo pertama Taeyong bisa menarik perhatian untuk penggemar musik seluruh dunia dan juga fans dari Taeyong mendukung artisnya tersebut.

Baca Juga: Coffee Shop Menjadi Bisnis yang Menjanjikan? Simak Alasannya!

Di album kali ini Taeyong aktif untuk keseluruhan dalam produksi dari album kali ini.

Trailer yang sudah dirilis milik akun resmi NCT menunjukkan betapa pesona yang sangat khas dari Lee Taeyong ditunjukkan di trailer album solo tersebut.

Salah satu khasnya denga berwarna merah dan bunga rose merah. 

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: naver.com

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

X