ENAMPAGI.ID - Atalia Praratya istri dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga selaku ibunda dari almarhum Emmeril Kahn Mumtadz baru-baru ini menemukan surat anaknya pada waktu kelas enam sekolah dasar.
Pada postingan terbaru dalam akun miliknya @ataliapr ia membagikan sebuah surat menyentuh hati yang dituliskan oleh almarhum anaknya Eril.
Dalam surat tersebut Eril meminta maaf jika dirinya melakukan banyak dosa yang begitu besar sehingga dapat menyakiti hati kedua orang tuanya tersebut.
Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah 5 Tips Diet untuk Wanita Usia 30 Tahunan
“Mah, Pah, maafkan saya jika saya memiliki kesalahan. Mohon dimaafkan karena jika di akhirat Mamah dan Papah belum memafkan saya, saya pasti akan menjadi orang yang celaka dan masuk ke neraka Allah.
Saya ingin memberikan yang terbaik untuk Mamah dan Papah. Jika prestasi belum cukup, saya akan berusaha lagi.
Mamah, Papah, terima kasih atas kepedulian dan kasih sayang darimu. Jika aku sudah tidak ada aku ingin Ibu tetap tabah dan sabar atas cobaan yang diberikan oleh Allah Swt.
Mah, Pah, jika aku melakukan dosa yang begitu besar sehingga menyakitimu, mohon dimaafkan. Karena, setelah meninggal, taubatku tidak akan diterima. Hanya engkaulah dan Allahlah yang bisa menyelamatkanku”.
Nama : Emmeril Kahn Mumtadz
Kelas : 6 SD
Begitulah isi surat yang dituliskan Eril untuk kedua orang tuanya, walaupun terbilang masih muda usianya pada saat itu tulisan Eril benar-benar membuat hati semua orang yang membacanya tersentuh.
Untuk pemikiran anak kelas enam sekolah dasar pada umumnya belum memikirkan bagaimana perilaku atas dirinya, Eril juga mempunyai pikiran yang jauh lebih dewasa untuk menuliskan mengenai akhirat.
Atalia juga menuliskan bahwa ia tidak kuasa menahan air matanya saat membaca surat tersebut.
Artikel Terkait
7 Hari Hilangnya Eril Anak Ridwan Kamil, Keluarga Sudah Ikhlas Apapun Takdir Eril
Beri Doa Kepada Ananda Eril, Ridwan Kamil Membagikan Video Berdurasi Pendek, Berikut Isinya
Fakta Setelah Jasad Eril Ditemukan, Ridwan Kamil: Allahu Akbar!
Fakta Dibalik Eril Dimakamkan, Ridwan Kamil Pilih Lokasi Makam di Sebelah Masjid