Wow! NCT Datang ke Indonesia, Langsung Berkunjung ke Rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

- Jumat, 2 Juni 2023 | 19:30 WIB
NCT DoJaeJung berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram @raffinagita1717)
NCT DoJaeJung berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram @raffinagita1717)

ENAMPAGIRaffi Ahmad dan Nagita Slavina kembali mengundang artis Korea untuk berkunjung ke rumah mereka yang terletak di kawasan Andara.

Kali ini, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berhasil mengundang tiga personil boyband NCT Dream untuk bisa mengunjungi kediaman mereka.

Dilansir dari kanal YouTube Rans Entertainment (1/6/2023), tampak ketiga personil boyband asal Korea tersebut datang ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Ketiga personil NCT Dream yang dimaksud diantaranya adalah Doyoung, Jaehyun, dan Jungwoo (DoJaeJung).

Baca Juga: Bulan Madu tak Terlupakan di Sanur, Bali

Sontak kabar tersebut menghebohkan para penggemar K-Pop di Indonesia, khususnya para penggemar NCT.

Pada kesempatan itu, Raffi dan Nagita menyambut kedatangan personil NCT DoJaeJung dengan sangat antusias.

Raffi dan Nagita menyediakan makanan jamuan khas Indonesia yaitu tumpeng nasi kuning. Para personil NCT diajak untuk membuat konten bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Walaupun sempat terkendala dengan bahasa, namun hal tersebut tidak menghalangi mereka untuk tetap berkomunikasi.

Personil NCT DoJaeJung nampak sangat senang bisa berkunjung ke rumah Raffi Ahmad.

Baca Juga: Apakah Mario Dandy Tahanan Istimewa? Fakta Atau Opini?

Bahkan ketiganya sempat mengaku takjub dengan kemewahan rumah Sultan Andara tersebut, ketika diajak berkeliling atau home tour dirumah baru Raffi dan Nagita tersebut.

Apalagi ditambah dengan adanya lift yang terletak di dalam rumah Raffi, ketiga personil NCT DoJaeJung sampai tercengang akan kemegahan dan fasilitas yang ada di dalam rumah Raffi Ahmad.

Personil NCT DoJaeJung juga dikenalkan dengan kedua putra Raffi Ahmad dan Nagita, yaitu Rafathar dan Rayyanza.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube Rans Entertainment

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

X