entertainment

Geliat Bisnis Raffi Ahmad Bangun RANS Sejak Tahun 2015 hingga Usaha Kuliner yang Gulung Tikar.

Jumat, 11 Oktober 2024 | 21:00 WIB
Raffi Ahmad dilantik sebagai Wakil Ketua Umum Parekraf dalam kepengurusan KADIN 2024, simak gurita bisnisnya. ((Instagram.com/@raffinagita1717))

RANS Entertainment

Raffi bersama istrinya, Nagita Slavina, mendirikan RANS Entertainment sebagai platform bisnis media digital, pada tahun 2015 silam.

Mulanya, RANS Entertainment menghasilkan konten keluarga Raffi dan Nagita yang tayang di
YouTube.

Sekarang, kanal YouTube RANS Entertainment telah diikuti oleh 26,2 juta subscribers dan telah menghasilkan konten sebanyak 4,4 ribu video.

 Baca Juga: 4 Keseruan iShowSpeed saat Berkunjung ke Bali, Salah Satunya Cari Perhatian Monyet di Ubud.

RANS Entertainment kian berkembang, seperti mendirikan label musik dengan nama RANS
Music, rumah produksi film RA Pictures, dan RANS Animation Studio. Lini bisnis media digital
Raffi dan Nagita ini sampai saat ini masih bertahan.

Bakmi RN

Pada tahun 2016, Raffi dan Nagita sempat membuka bisnis kuliner yang digandrungi
masyarakat Indonesia yaitu Bakmi RN.

Saat itu, Bakmi RN memiliki banyak cabang di sejumlah kota Indonesia, seperti Bandung dan
Jakarta.

Berdasarkan pantauan tim, Bakmi RN mengunggah pembaruan terakhir di laman media
sosialnya @bakmi.rn pada 8 Juni 2019.

Mango Bomb

Pada tahun 2017, Mango Bomb adalah bisnis minuman yang dimiliki oleh Raffi yang sempat
populer di kalangan masyarakat.

kala itu, Raffi menggandeng Rudy Salim untuk meluaskan cabang Mango Bomb di wilayah
Jakarta hingga Surabaya.

Namun, bisnis minuman ini gulung tikar berdasarkan pantauan pada unggahan akun Instagram Manggo Bomb @mangobomb.id, pada Desember 2019.

Nagitoz

Halaman:

Tags

Terkini