ENAMPAGI – Sepertinya ibu muda yang juga seorang seleb, model yang bersuami pesepakbola Indonesia cukup terkenal dikalangan para pecinta kebugaran dan gaya hidup sehat. Itulah Jennifer Bachdim yang tidak punya ART.
Seleb Jennifer Bachdim yang juga seorang model profesional yang saat ini tinggal di Bali membesarkan keempat anaknya tanpa asisten rumah tangga (ART). Atau nanny (asisten rumah tangga).
Kebiasaan untuk membesarkan anak tanpa ART yang dilakukan sekelas seleb Jennifer Bachdim tentu sudah cukup mengagetkan untuk kalangan masyarakat, terlebih-lebih itu terdengar sangat hebat untuk golongan artis.
Bahkan tidak hanya itu, mengurus keperluan rumah tangga, mulai dari sarapan hingga bersih-bersih rumah bahkan menyetrika baju anak-anak juga dilakukannya sendiri.
Baca Juga: Mengapa Ada Kesenjangan yang semakin besar antara Si kaya dan Si miskin ?
Tentu ini untuk siapapun juga yang tidak terbiasa melakukan ‘urus-urus domestik’ itu tentu sudah terbayang kesibukannya dan kerepotan yang dihadapinya setiap hari.
Belum lagi seperti diketahui Jennifer Bachdim juga sesekali masih terkadang tampil di berbagai acara. Bisa dibayangkan bukan hebatnya istri Irfan Bachdim ini dalam pengelolaan waktu. Padahal semua orang sama waktu yang dimilikinya sejumlah 24 jam dalam sehari.
Saat ditanya apa alasan Jennifer Bachdim tidak memakai nanny saat mengurus keempat buah hatinya tentu saja dijawab dengan begitu menarik oleh ibu kempat putra-putri ini.
Baca Juga: Tips Menghilangkan Bau Daging Kambing, Agar Makin Nikmat Saat Disantap Saat Hari Raya Idul Adha
‘Soal mengurus keempat buah hati tanpa nanny, karena saya memang ingin menjadi seorang ibu maka saya akan urus anak-anak saya sendiri. Saya ingin menyaksikan mereka tumbuh’, ungkap wanita ini antusias.
‘Sebenarnya itu yang biasa dilihatnya sejak kecil dulu. Mama saya juga melakukan itu dulu juga seorang diri. Mengurus semua keperluan kami. Itulah nilai yang bisa saya ambil’, cerita Jennifer Bachdim lebih lanjut.
‘Walaupun tetap juga butuh bantuan juga. Dari suami dan juga anak’, ucapnya lagi
‘O, maksudnya dari anak yang besar’, kata pewawancaranya menegaskan jawaban Jennifer Bachdim tersebut.