ENAMPAGI – Deddy Corbuzier, kini aktif membuat konten di kanal YouTube yang mana dikenal dengan podcast berjudul "Close the Door."
Pada Maret 2021, saluran tersebut memiliki lebih dari 14 juta pelanggan dan videonya memiliki lebih dari 2,31 miliar penonton.
Di dalam kesempatan tersebut, Deddy Corbuzier mengundang pasangan selebriti yang lagi fenomenal, yaitu Lesti Kejora dan Rizky Billar untuk berbincang di podcast-nya.
Di tayangan tersebut, Deddy Corbuzier juga mengupas pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Baca Juga: Tempat Wisata Bandung Favorit Para Wisatawan, Ada Taman Anggrek hingga Tebing Eksotis
Tentu hal ini mengundang banyak penonton untuk singgah ke podcast-nya itu.
Namun anehnya, Deddy Corbuzier heran dengan beberapa subscriber-nya yang raib dan tak mau menonton podcast Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Menurutnya, selama ini Billar dan Lesti memiliki penggemar yang sangat besar, tapi raibnya subscriber itu justru membuat Deddy kaget.
Baca Juga: Dua Kabupaten di Bali Terdampak Gempa Sebesar 4,8 SR, Terdapat Korban Jiwa saat Kejadian
Hal itu disampaikan Deddy kepada Uus dalam podcast miliknya, 16 Oktober 2021.
"Gue kemarin podcast sama Lesti dan Billar loh, banyak yang bilang 'maaf ya untuk kali ini lewat, nggak mau nonton kali ini, gue nggak suka' mereka bilang gitu," ujar Deddy.
"Dia sopan loh, dia nggak nonton, tapi dia nonton loh," tambah Deddy.
Menurut Deddy, pengikut akunnya tidak perlu meminta izin dahulu, jika tak mau menonton konten miliknya, karena itu hak mereka mau menonton atau tidak.*** (Artikel ini pernah tayang di Pikiran-rakyat.com dengan judul "Deddy Corbuzier Buat Pengakuan, Subscriber YouTube Miliknya Pamit Gegara Undang Rizky Billar dan Lesti Kejora")