entertainment

Drama 'Jirisan' Meroket Puncaki Rangking Drama Paling Hits, Spoiler Alert!

Rabu, 10 November 2021 | 08:00 WIB
Drama tvN 'Jirisan' puncaki daftar drakor paling diminati dan diperbincangkan di dunia (Kolase video Instagram/@tvn_drama)

Masa-masa saat Seo Yi Kang dan Kang Hyun Jo masih aktif bertugas berpatroli di Gunung Jiri satu persatu diceritakan, mendekati waktu datangnya musibah besar yang akhirnya akan merubah kehidupan keduanya.

Menguak alasan kemunculan sosok "hantu" berjubah putih penuh darah yang sering dibicarakan dan dilihat oleh para pendaki.

Baca Juga: MNC Group Akan Menjadi Siaran Langsung untuk Turnamen Daihatsu Indonesia Master 2021 dan Indonesia Open 2021

Dari cuplikan untuk episode minggu depan, diperlihatkan tengah terjadi kebakaran hutan hebat di Gunung Jiri pada tahun 2018, saat dua pemeran utama "Jirisan" masih aktif bertugas.

Seo Yi Kang yang juga turun untuk memadamkan api dikabarkan terjebak di dalam hutan dan Kang Hyun Jo yang mendapat firasat bahwa "pemburu nyawa manusia" yang terus bergeming di Gunung Jiri sebenarnya mengincar nyawa dirinya.

Cuplikan tersebut ditutup dengan menampilkan keadaan Kang Hyun Jo di masa sekarang yang terbaring di ranjang rumah sakit dengan mulut dipasangi alat bantu nafas dan darah yang terus keluar dari sana.***

Halaman:

Tags

Terkini