entertainment

Fakta Film Berjudul Incantation, Film Horror Taiwan Terbaik

Jumat, 12 Agustus 2022 | 19:00 WIB
Incantation, film horor Taiwan dengan jenis film mokumenter.

ENAMPAGI - Dalam beberapa bulan terakhir, ada satu film horror Taiwan yang sedang banyak dibicarakan oleh banyak orang, yaitu film yang berjudul 'Incantation'.

Incantation merupakan film horor Taiwan dengan jenis film mokumenter, dimana film dengan jenis mokumenter ini mengandalkan kamera pribadi. Contoh film yang termasuk ke dalam film Mokumenter adalah 'Paranormal Activity'.

Inilah fakta yang bisa didapatkan dari film horor Taiwan yang berjudul Incantation.

Baca Juga: Kang Tae Oh dan Park Eun Bin Selalu Tertawa Kala Latihan Back Hug Untuk Drama Korea Extraordinary Attorney Woo

1. Berdasarkan Kisah Nyata

Ternyata, film Incantation ini dibuat berdasarkan kisah nyata yang terjadi di negara Taiwan pada tahun 2005.

Film ini menceritakan tentang sebuah keluarga yang melanggar aturan dari suatu sekte yang berakibat fatal.

2. Film Horror Taiwan Terlaris Sepanjang Sejarah

Per tanggal 12 Agustus 2022, pendapatan dari film Incantation sudah menyentuh angka 5,7 Juta USD (85,5 Milyar Rupiah), yang membuat Incantation merupakan film horror Taiwan dengan pendapatan tertinggi.

Baca Juga: Spoiler Alert! Inilah Sederet Teori Film Pengabdi Setan 2 : Communion

Film Incantation ini menyusul kesuksesan film-film horor dari Taiwan sebelumnya, seperti The Rope Curse (2018), Detention (2019), dan juga The Bridge Curse (2020).

3. Dipastikan Ada Sekuelnya

Mungkin banyak dari kalian yang bingung dengan ending dari film Incantation yang terkesan gantung.

Namun kalian jangan kecil hati, karena produser film Incantation sendiri, yaitu Kevin Ko sudah menandatangani kontrak dengan Netflix. Dengan begitu, kita bisa bersiap-siap menunggu lanjutan dari cerita Li Ronan dan Keluarga.

Halaman:

Tags

Terkini