ENAMPAGI – Para penonton Indonesia akan disuguhkan oleh penayangan film horor yang sebentar lagi akan tayang di Bioskop, Pamali.
Film horor Indonesia 'Pamali' ini rencananya akan ditayangkan di bioskop pada 6 Oktober 2022.
Film horor Indonesia 'Pamali' disutradarai oleh Bobby Prasetyo ini merupakan adaptasi dari sebuah game horor populer di Indonesia.
Film horor Indonesia 'Pamali' ini dibintangi oleh Marthino Lio, Putri Ayudya, Taskya Namya, Rukman Rosadi, Unique Pricilla, Fajar Nugraha, Iang Darmawan, dan Indira Ayu Maharani.
Film 'Pamali' adalah sebuah film horor Indonesia yang sangat kental akan unsur budaya masyarakat Indonesia.
Khususnya mengenai kepercayaan masyarakat terhadap larangan-larangan yang telah menjadi tradisi atau dalam bahasa Sunda dikenal sebagai 'pamali'.
Film horor 'Pamali' mengandung pesan bahwa melanggar adat akan mengundang petaka.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Hotel Ternyaman Dengan Harga Terjangkau di Kalimantan Utara!
Dilansir dari akun YouTube Pricile Momo Official, inilah alur dari film horor Pamali yang sebentar lagi siap meramaikan bioskop tanah air.
Film horor 'Pamali memperlihatkan berbagai larangan yang ada di tengah masyarakat Indonesia.
Film 'Pamali' yang diadaptasi dari sebuah game horor populer yang dimana banyak bagian yang mirip antara film dan game.
Bahkan, akun instagram @pamalimovie membagikan sebuah unggahan yang memperlihatkan kemiripan antara set lokasi syuting film horor 'Pamali' dengan setting tempat yang ada dalam game.
Baca Juga: Wajib Nonton! Inilah Alur Cerita Film 'Jailangkung Sandekala' Yang Siap Tayang di Bioskop