ENAMPAGI - 3 hari lagi Vindes Media akan menggelar ajang olahraga yang bertajuk 'Tiba Tiba Tenis'. Apa tanggapan Vindes dalam konferensi pers?
Konferensi pers Olahraga 'Tiba Tiba Tenis' oleh Vindes berbalut entertainment menghadirkan pertandingan tenis dengan pertandingan utama Deddy Mahendra Desta melawan Raffi Ahmad.
Olahraga 'Tiba Tiba Tenis' oleh Vindes akan digelar di Tennis Indoor Senayan Sabtu 12 November 2022. Simak hasil konferensi pers yang telah dilaksanakan.
Baca Juga: WASPADA! Jakarta Sambut PPKM Level 1 : Dimulai dari Tanggal 8 November 2022
CEO Vindes Media, Vincent Rompies mengungkapkan event 'Tiba Tiba Tenis' adalah kelanjutan dari acara Vindes Sport yang ingin memadukan olahraga dengan pop culture atau budaya pop.
Sebelum pertandingan 'Tiba Tiba Tenis' ini menghebohkan Vindes Sport telah menggelar tiga acara olahraga yang membuat heboh media sosial juga.
Yakni olahraga tenis meja bersama Abdel dan Onald, serta yang belum lama ini digelar yaitu event bertajuk 'Tepok Bulu'.
Yaitu pertandingan badminton bersama Valentino Jebreeet Simanjuntak.
Vincent mengatakan dalam konferensi pers kemarin yang diadakan di Jakarta,"Visi misi selalu sama. Kita ingin bikin olahraga sport dengan kolaborasi entertainment yang menjembatani antara olahraga dengan pop culture, bisa dinikmati semua orang, bisa menginspirasi anak muda untuk berolahraga".
Vincent pun menambahkan, "semoga untuk jangka panjangnya, ada bibit generasi baru yang muncul bahkan mungkin ada atlet baru yang karena dulu dia pernah melihat sebuah tayangan pertandingan event ini".
Tidak melulu soal kemenangan bahkan kekalahan tetapi menurut Vincent, pertandingan tersebut digelar untuk mengajak masyarakat kembali berolahraga bersama.
Setelah dua tahun dilanda pandemi COVID-19. Ide event olahraga tenis diambil juga dengan tujuan memasyarakatkan olahraga yang memiliki predikat "kelas atas" itu.
Baca Juga: Ditreskrimsus Usut Pelaku Video Asusila Kebaya Merah, Ini Dia Pelakunya!