Sempurna tanpa cela
Indah tanpa noda
Anggun bagai bunga
Akankah aku seperti mu ibu?
Baca Juga: Lirik Lagu 'Doa Untuk Ibu' Ungu, Ibu Terima Kasih Untuk Kasih Sayang Yang Tak Pernah Usai
"IBU"
Pencipta: KH. Mustofa Bisri
Ibu... Kaulah gua teduh
Tempatku bertapa bersamamu sekian lama
Kaulah kawah...Darimana aku meluncur dengan perkasa
Kaulah bumi... Yang tergelar lembut bagiku melepas lelah dan nestapa
Gunung yang menjaga mimpiku siang dan malam
Mata air yang tak berhenti mengalir
Membasahi dahagaku
Telaga tempatku bermain
Berenang dan menyelam
Kaulah ibu... Laut dan langit
Yang menjaga lurus horisonku
Kaulah ibu... Mentari dan rembulan
Yang mengawal perjalananku
Mencari jejak surga di telapak kakimu
Tuhan... Aku bersaksi
Ibuku telah melaksanakan amanat Mu
Menyampaikan kasih sayang Mu
Maka kasihilah ibuku
Seperti Engkau mengasihi kekasih-kekasihmu
Aamiin...
Baca Juga: Sinopsis Film Burning Patience Tayang di Netflix 7 Desember 2022 Adaptasi Dari Novel Genre Romance
Itulah kumpulan puisi tema Hari Ibu yang diperingati pada tanggal 22 Desember, cocok untuk jadi referensi tugas sekolah atau lomba membaca puisi. ***