Drama Korea ‘Our Blooming Youth’ adalah kisah sejarah-romantis dari seorang putra mahkota dan seorang putri jenius dari keluarga bergengsi yang dituduh melakukan pembunuhan secara salah.
Dengan adanya kutukan pada diri putra mahkota membuatnya menjadi pribadi yang pemarah dan cukup disegani oleh para keluarga kerajaan.
Putra mahkota pun akan bertemu dengan seorang putri jenius dan akan saling membantu menyelamatkan satu sama lain dari takdir kelam mereka.
Drama ini akan dibintangi oleh Park Hyung-sik sebagai Putra Mahkota Lee Hwan dan Jeon So-nee sebagai Min Jae-yi
Drama Korea bergenre historical-romance ini akan tayang pada awal Februari, yakni tanggal 6 Februari 2023. ***