Ia melanjutkan, "Untuk membuat lagu seperti ini ("Someday"), aku pikir kejujuran adalah kuncinya. Jadi saling berbagi cerita dan bisa berbincang dengan leluasa serta nyaman adalah momen penting dalam proses tersebut."
"Raisa adalah orang yang luar biasa dalam banyak hal, dan menjadi akrab dengannya sangatlah teramat menyenangkan," ungkap Sam Kim.
Baca Juga: Perum Perhutani Tangkap Peluang Bisnis Wisata Alam Pasca Pandemi dengan Melakukan Rebranding
Terinspirasi dari kisah cinta Raisa dan Sam Kim, keduanya mengolah "Someday" menjadi sebuah cerita yang penuh emosi tentang gejolak hubungan sepasang kekasih.
Jika pasangan tersebut dapat berkomunikasi dengan baik, maka hubungan mereka akan baik-baik saja, walau bisa saja faktor ego dapat menghambat hal tersebut.
"Aku rasa semua orang bisa merasakan hal ini--saat kamu tahu kamu mencintai seseorang dan orang itu juga mencintamu, tapi mungkin kamu menjalin kasih dengannya terlalu lama. Kemudian, hubungan tersebut menjadi terlalu nyaman atau mungkin kesombongan atau ego menghalangi, sehingga kamu tidak dapat sepenuhnya menyampaikan emosi [cinta] tersebut," Sam Kim menjelaskan skenario di dalam lirik lagu "Someday."
Baca Juga: Mau Panjang Umur? Ikuti Pola Hidup Rasulullah Berikut Ini
"Jadi kamu bertengkar [dengan pasanganmu]. Kalian berdua menginginkan hal yang sama. Kamu ingin cintamu dibalas, tapi tak ingin jadi pertama menyampaikannya, begitu pun pasanganmu. Dia ingin kamu menunjukan rasa cintamu. Itulah cerita yang disampaikan dalam 'Someday'," lanjut Sam Kim.
Dan yang akan memerankan sepasang kekasih dalam video musik "Someday" adalah para penyanyinya, Raisa dan Sam Kim. Dengan menggunakan sweater senada, Sam Kim dan Raisa akan menciptakan suasana "couple fashion" yang santai.
Sedangkan pengambilan gambar dilakukan secara terpisah, Sam Kim di Korea dan Raisa di Indonesia. Namun, dengan teknik editing yang ciamik, mereka berdua akan seolah-olah hanya dibatasi oleh tembok.
Baca Juga: Amalan dan Doa untuk Pelaris Dagangan dan Pelancar Rezeki
Sebagai rangkaian promosi, Raisa dan Sam Kim juga akan meluncurkan konten memasak yang seru via video call.
Selain itu, video konten tersebut akan membagikan momen ketika Raisa mengajarkan Sam Kim memasak makanan tradisional Indonesia, bihun goreng, dan Sam Kim yang mengajarkan cara memasak japchae, makanan tradisional korea yang bahan dasarnya sama-sama dari bihun.
"Coba saja aku bisa mencicipinya (japchae)," jawab Sam Kim bercanda saat ditanya bagaimana rasa japchae buatan Raisa. "Aku yakin rasanya sama persis dengan japchae buatan ibuku. Lain kali jika Raisa ke Korea, aku akan memintanya membuakan japchae untukku," tambah Sam Kim.***
Artikel Terkait
Lirik Lagu 'My Universe' – Coldplay X BTS
Lirik Lagu 'Yours' OST. Jirisan - Jin BTS
7 lagu K-Pop Rasa Musim Gugur, Cocok Didengar Bersama Iringan Suara Hujan
Lirik Lagu Scientist - Twice
Hanya Taylor Swift yang Menulis lagu 'All Too Well' 10 Menit Lamanya
Salah Satu Favorit Cover Lagu di Youtube Berikut Lirik serta Chord Gitar 'Cinta Karena Cinta' – Judika
Lirik Lagu ‘Someday’ — Raisa ft. Sam Kim