ENAMPAGI – Film horor “Makmum 2” mulai tayang di bioskop 30 Desember 2021. Seperti film pertamanya, Titi Kamal masih menjadi pemeran utama film “Makmum 2”.
Film horor “Makmum 2” diangkat dari film pendek “Makmum” yang populer di YouTube dan meraih penghargaan karya Riza Pahlevi. Di film “Makmum 2” Titi Kamal memerankan tokoh bernama Rini.
Film “Makmum 2” disutradarai oleh Guntur Soeharjanto dengan penulis naskah Rafki Hidayat dan Riza Pahlevi. Sebelumnya Guntur pernah menyutradarai film horor lain berjudul “Lampor: Keranda Terbang”.
Apakah film “Makmum 2” akan meraih kesuksesan seperti halnya film “Makmum” yang pertama? Tidak hanya di Indonesia, film “Makmum” yang pertama juga tercatat sebagai film Indonesia yang laris di Malaysia.
Baca Juga: 6 Cara Menikmati Malam Tahun Baru Seorang Diri yang Tak Berkesan Edgy
Berikut ini sinopsis film horor “Makmum 2.” Spoiler alert!
Rini (Titi Kamal) mendapat kabar bahwa Bude Yanti yang merawatnya sejak kecil, meninggal dunia.
Ia pergi melayat ke desa bersama anaknya yang bernama Hafiz (Jason Doules Beunaya Bangun).
Baca Juga: Jenis-Jenis Cuaca Ekstrem di Indonesia: Nomor 6 Bikin Takjub
Ustad sekaligus sesepuh desa yang diperankan Pritt Timothy menolak kemajuan teknologi di desa agar masyarakat fokus beribadah.
Akibatnya desa tersebut tidak terjamah listrik.
Ketika dimakamkan, muncul desas-desus jika sebelum meninggal Bude Yanti masuk ke hutan angker.
Baca Juga: Lirik Lagu ‘Janji Kita’ – Nuca x Mahalini, Lagu untuk yang Sedang Jatuh Cinta
Rini pun berpesan agar Hafiz tidak masuk ke hutan tersebut.
Artikel Terkait
Trailer film Baru Marvel 'Doctor Strange in the Multiverse of Madness'
Daftar Lengkap Film dan Series yang Akan Hadir di Netflix pada Bulan Januari 2022!
5 Film yang Dilarang Tayang di Berbagai Negara karena Adegan yang Mengganggu
'Train to Busan' dan 2 Film yang akan Jawab Rasa Penasaran Kamu Tentang Zombie yang Mengejar Gong Yoo
Film 'Ghost Rider' Baru Sedang di Kembangkan, Norman Reedus 'Walking Dead' Tertarik Mengisi Peran?
Sinopsis ‘Cinta Pertama, Kedua & Ketiga’, Film Baru Putri Marino dan Angga Yunanda