Unik! Produsen Sepatu Kets Asal Jepang, Mizuno, Berkolaborasi dengan Anime Terkenal Ini!

- Minggu, 9 Januari 2022 | 13:00 WIB
Sepatu kets unik hasil kolaborasi Mizuno dan Anime Naruto (Instagram/@mizunojp)
Sepatu kets unik hasil kolaborasi Mizuno dan Anime Naruto (Instagram/@mizunojp)

ENAMPAGI - Mizuno, salah satu produsen sepatu kets besar asal Jepang, memutuskan berkolaborasi dengan ikon anime yang juga terkenal di negaranya, bahkan dunia.

Betul, kita tidak salah dengar, Mizuno berkolaborasi dengan anime "Naruto," dan membuat lini sepatu kets baru dengan nama "Contender."

Mizuno dan "Naruto" sendiri memang berasal dari negara yang sama, yakni Jepang, keduanya berkolaborasi satu sama lain untuk menghadirkan sepatu-sepatu kets menawan dengan inspirasi utama dari tiga karakter yang ada di serial "Naruto."

Dilansir dari cbr.com, ketiga karakter utama yang menginspirasi Mizuno dalam menciptakan lini produk sepatu kets terbarunya adalah Naruto Uzumaki, Sakura Haruno, serta Sasuke Uchiha.

Baca Juga: 'Snowdrop' Episode 8: Young Ro Peluk Soo Ho Demi Ini? Spoiler Alert!

Setiap pasang sepatu kets terbaru Mizuno itu dirancang untuk mencerminkan gaya dan skema warna dari karakter yang menjadi dasarnya.

Misalnya, bagian luar sepatu kets Naruto berwarna oranye terang dan hitam persis seperti jumpsuit khas Shippuden yang ikonik.

Sedangkan bagian dalamnya berwarna kuning cerah sebagai referensi dari warna rambut Naruto.

Baca Juga: Sinopsis Drama ‘Layangan Putus’ Episode 8B, Kinan Batal Lapor, Aris Tertabrak Truk, Lydia Bimbang

Untuk sepatu kets dengan tema Sakura, menunjukkan ciri warna merah muda, kedua warna yang yang digunakan pada sepatu tersebut menggemakan gaun bob dan qipao yang ikonik.

Sedangkan sepatu kets seri Sasuke membawa skema warna yang jauh lebih gelap, kolaborasi antara biru tua dan ungu mengingatkan pada rambut Uchiha serta perlengkapan "Shinobi" lainnya.

Tidak berhenti sampai di situ, terdapat pula detail khusus di bagian lidah dan tumit sepatu.

Baca Juga: 6 Atlet Badminton ini Terlibat Cinta Lokasi hingga jadi Suami Istri

Sebuah lambang "Uzumaki" dan kipas Uchiha masing-masing dibordir di setiap tumit sepatu kets Naruto dan Sasuke untuk mewakili clan mereka.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Tasya Nandynanti Demautami

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X