Bulan Maret lalu adalah bulan terakhir Red Velvet melakukan comeback yang membawa album ketujuh berjudul 'The ReVe Festival 2022 Feel My Rhythm'.
Pada album ketujuh tersebut, "The ReVe Festival 2022 Feel My Rhythm' dijadikan album mini mereka. Red Velvet membawa genre dance pop, retro, R&B, hingga ballad pada album itu.
Kemudian setelah beberapa waktu berlalu, Red Velvet yang akan merilis album baru mereka mengusung tampilan konsep seperti komik.
Mereka mengilustrasikan seekor kelinci sebagai pemeran utama pada album 'The ReVe Festival 2022 Birthday' tersebut.
Baca Juga: Serial Terbaru Netflix '1899' Akan Segera Tayang, Tentang Apa Sih?
Konsep yang dibawa Red Velvet ini menarik perhatian penggemarnya sebab menghadirkan petualangan karakter yang disebut 'ReVe' berbentuk kartun dalam komik.
Keunikan tersebut meningkatkan rasa penasaran para penggemar. Belum lagi suasana yang diciptakan dari perjalanan perilisan album Red Velvet itu sangat ceria dan gemas.
Namun tidak perlu heran, Red Velvet memang sering memasukkan konsep yang unik di setiap comeback mereka.
Nah, setelah Red Velvet mengunggah Mood Sampler apakah para penggemar masih sabar menunggu perilisan selanjutnya? Yuk, pantau kabar-kabar selanjutnya dari Red Velvet! ***
Artikel Terkait
Red Velvet Mengungkapkan Keinginan Untuk Menjadi ‘Ratu Musim Semi’, Lewat Mini Album Terbaru ‘Feel My Rhythm'
Lirik Lagu Wildside – Red Velvet, Yang Masuk Kedalam Album Jepang Pertama 'Bloom'
Pramugari Ungkap Dugaan Perilaku Kasar Irene, Joy, dan Yeri Red Velvet
Lirik Lagu 'Feel My Rhythm' yang Dipopulerkan Red Velvet, Lengkap dengan Terjemahan Indonesia
Sinopsis Drama Korea Once Upon A Small Town Tayang 5 September 2022 di Kakao TV Dibintangi Joy Red Velvet