Raih S2 Cumloude, Dian Sastro Ngaku: Waktu Itu Sudah Insyaf

- Rabu, 25 Januari 2023 | 17:30 WIB
Dian Sastro sudah menyelesaikan pendidikan S2 (Tangkap layar YouTube VINDES)
Dian Sastro sudah menyelesaikan pendidikan S2 (Tangkap layar YouTube VINDES)

ENAMPAGIDian Sastro sukses raih gelar S2 cumloude dalam pendidikannya di perguruan tinggi.

Hal itu cukup membuktikan bahwa Dian Sastro memang seseorang yang cerdas. Hal ini sebagaimana dilansir Enampagi.id dari YouTube VINDES.

Dian Sastro mengaku dalam kesempatan tersebut bahwa kesuksesannya cumloude pada pendidikan S2nya itu berkat dirinya sudah insyaf.

Waktu itu, Dian Sastro sudah memiliki 2 anak sehingga sudah tidak bergaul seperti kala belum memiliki anak.

Baca Juga: Spesial Hari Gizi! Menu Kaya Protein: Resep Crispy Chicken Wrap, Dijamin Nagih!

“Waktu itu gue udah insyaf, udah punya anak 2, udah gak bergaul” terang Dian Sastro.

Meskipun demikian, Dian Sastro mengaku bahwa sewaktu dirinya di SMA, dirinya adalah sosok anak metal dan suka main banget.

Sejak SD Dian Sastro memang sudah ranking, namun menginjak SMA dirinya terbawa pergaulan dan mengaku jadi anak metal.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Copa del Rey 2023, 8 Tim Akan Bertanding Tanggal 26 dan 27 Januari 2023, Bakal Seru

Dalam kesempatan tersebut Desta juga mengapresiasi Dian Sastro dengan mengatakan bahwa Dian Sastro memang aslinya pintar namun hanya karena kebanyakan bermain saja saat di SMA.

“Berarti elu aslinya emang pinter, elu cuman main aja” ungkap Desta.

Bahkan Dian Sastro sempat menceritakan bahwa saat dirinya SMA sering mendapatkan langganan surat dari wali kelasnya.

Baca Juga: Prediksi Skor Rans Nusantara vs Bali United di BRI Liga 1 2022 2023 Pekan 20, Head to Head, Performa Tim

Surat langganan dari wali kelasnya itu adalah surat himbauan untuk memperbaiki belajarnya karena berada di posisi peringkat 10 besar dari bawah.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: YouTube VINDES

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X