Okie Agustina Akui Masih Atur Keuangan Anaknya, Kiesha Alvaro: Emang Boros, Tapi Gw Gak Boros Buat...

- Minggu, 12 Februari 2023 | 18:00 WIB
Potret Kebersamaan Okie Agustina dengan Kiesha Alvaro (Instagram @okieagustina_)
Potret Kebersamaan Okie Agustina dengan Kiesha Alvaro (Instagram @okieagustina_)

Rencana tersebut ia lakukan karena menurutnya dengan usia Kiesha yang masih muda tersebut masih banyak keinginan untuk bersenang-senang.

"Karena umur-umur segini lagi senang-senangnya jajan lah", tutur Oki.

"Senang-senangnya beli outfit-outfit yang keliatan itulah", sambungnya.

Baca Juga: Begini raut wajah suami Gita Savitri Devi saat bicara bahwa mempunyai anak hanya menjadi beban

Kiesha mengaku bahwa dirinya memang boros, namun boros yang ia lakukan juga bukan untuk diri sendiri. Tapi untuk membantu teman maupun rekannya.

"Emang boros, tapi gua nggak boros buat diri gua sendiri biasanya buat orang lain", ungkap Kiesha.

"Karena kalau misalnya temen mau apa dibantuin segala macem", lanjutnya.

Baca Juga: Prader Willi Syndrome? Simak Penjelasan Oki Setiana Dewi Tentang Penyakit yang Diderita Sulaiman

Pengakuan Kiesha tersebut dibenarkan oleh sang ibunda. Oleh karena itu, Okie menjadi sosok ibu sekaligus manajer keuangan yang baik.

Menurut Okie dirinya pun harus mampu me-manage keuangan Kiesha agar tepat dan mampu dijadikan sebagai bekal Kiesha nantinya.

Terutama apabila Kiesha berniat ingin menikah muda, kondisi keuangan harus dalam kondisi yang sangat baik.

Hal tersebut juga tak dipermasalahkan oleh Kiesha.

Baca Juga: Ashanty Cuma Bisa Berbaring? Ini Penyebabnya

Bagi Kiesha yang dilakukan oleh sang Ibunda tentunya baik dan penting untuk kehidupan dirinya baik sekarang ataupun masa yang akan datang. ***

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Dilla Alivia

Sumber: YouTube SCTV

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X