Karen Vendela Unggah Foto Bersama Sosok Pria Misterius, Benarkah Sudah Move On dari Boy William?

- Kamis, 16 Februari 2023 | 15:45 WIB
Postingan Karen Vendela bersama sosok pria misterius (Instagram @karbearv)
Postingan Karen Vendela bersama sosok pria misterius (Instagram @karbearv)

ENAMPAGI - Karen Vendela mantan tunangan dari Boy William tersebut baru-baru ini mengunggah foto yang mengejutkan.

Karen Vendela mengunggah foto valentine bersama dengan seorang pria. Namun sayangnya wajah foto pria tersebut tertutup oleh bucket bunga mawar yang super besar.

Pasalnya setelah diketahui gagal menikah, Karen Vendela diketahui belum dekat dengan siapapun.

Dikutip Enampagi.id dari instagram resminya @karbearv yang diunggah pada 14 Februari 2023, Karen mengunggah foto dengan caption 'Happy Valentines Day'.

Baca Juga: Benarkah Rumah Tangga Arya Saloka dengan Putri Anne Retak? Begini Fakta Penjelasannya!

Foto bersama sosok pria yang belum diperlihatkan wajahnya tersebut membuat para artis dan juga netizen bertanya-tanya.

Beberapa warganet juga ada yang menyebut itu seperti sosok Boy William. Namun jika dilihat dari postur tubuh pria tersebut sepertinya berbeda dengan postur tubuh Boy William.

Dimana pada postur tubuh pria di foto terlihat tinggi dan proporsional, sedangkan Boy memiliki tubuh yang lebih berisi.

Karen pun tidak menandai foto tersebut dengan akun instagram pria yang ada di dalam foto. Bahkan Karen pun tidak menulis atau memberitahu nama dari pria tersebut.

Baca Juga: Heboh! Vonis Ringan Richard Eliezer Mendatangkan Keajaiban, Akankah Karirnya di Polri Terus Berjalan?

Dari unggahan Karen tersebut muncul berbagai macam komentar mengenai pria yang masih misterius tersebut.

Gisella pun turut berkomentar, "Akhirnya walau kepala kepotong" kata Gisell dalam kolom komentar instagram Karen.

Tak sedikit yang menyebut bahwa akhirnya Karen move on dari Boy William. Setelah dikabarkan tidak jadi menikah dalam channel YouTube nya Boy pernah memberikan alasan singkatnya.

Menurut Boy saat itu dirinya terlalu terburu-buru untuk memutuskan ingin menikah, namun nyatanya dalam hati Boy belum ada niat untuk ke arah pernikahan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: Instagram @karbearv

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

X