Cara Menghadapi Ketika Ujian Hidup Terasa Melelahkan Ala Buya Yahya

- Minggu, 4 Juni 2023 | 21:00 WIB
Cara menghadapi ujian hidup yang sudah terasa melelahkan, menurut Buya Yahya (Youtube Al Bahjah TV)
Cara menghadapi ujian hidup yang sudah terasa melelahkan, menurut Buya Yahya (Youtube Al Bahjah TV)

ENAMPAGI- Setiap jiwa-jiwa yang hidup didunia pasti akan merasakan ujian hidup dari rasa kebahagiaan dan kesedihan, kesehatan dan sakit, kemenangan dan kekalahan, begitu seterusnya.

Manusia yang Allah berikan akal sehat akan selalu ada dalam kehidupan yang telah Allah atur sedemikian rupa jalan hidupnya, sehingga setiap orang akan mempunyai masalah dan ujian hidup yang berbeda-beda.

Ujian hidup seseorang akan terasa lelah oleh orang yang memang Allah uji dengan ujian yang berat.

Tidak ada maksud yang lain jika Allah telah menurunkan ujian kepada Hambanya, itu untuk mengetahui sebarapa besar rasa keimanan hambanya.

Baca Juga: 5 Nasihat Menurut Sayyidina Ali RA, Agar Murid Bisa Lebih Cepat Menyerap Ilmu Secara Sempurna Dari Guru

Ujian hidup seseorang terasa lelah saat didalam hatinya tidak ada rasa percaya bahwa akan adanya kebahagiaan setelah ujian itu. Manusia hanyalah makhluk yang bisa merencanakan sesuatu namun Allah lah yang menentukan semua yang akan terjadi pada makhluknya.

Tanda hamba yang dicintai Allah adalah hamba yang mudah melakukan kebaikan, meski itu tidak direncanakan.

Namun sebaliknya tanda hamba yang tidak dicintai Allah adalah hamba yang mudah melakukan kemaksiatan, meski itu tidak direncanakan.

Allah Ta'ala memberikan ujian kepada hambanya sesuai dengan kemampuan dari hambanya, jadi setiap ujian pasti ada hikmah dan jalan untuk menyelesaikan ujian tersebut.

Baca Juga: Tips Mengatasi Mobil yang Sulit di Starter

Jika Allah memberikan suatu ujian kepada hambanya itu pasti akan Allah angkat derajatnya atau diganti dengan pahala yang banyak di syurga-Nya.

Seorang hamba yang sudah merasa lelah dengan ujian yang Allah berikan tentu harus cepat sadar dan mengingat bahwa Allah yang maha pengasih lagi maha pengampun. Pasti lah Allah akan menyelesaikan ujian itu sebab ujian itu awalnya datang dari Allah.

Kemudian jika seseorang sedang terkena musibah janganlah lepas daripada berdo'a kepada Allah memohon untuk diberikan kekuatan dan ikhlasan atas apa yang dialaminya, jangan sampai berdo'a yang tidak baik maka Allah akan kabulkan yang tidak baik juga, tapi mintalah yang baik-baik maka Allah akan beri yang baik pula.

Baca Juga: Memperbaiki Motor yang Tidak Bisa di Starter Karena Kampas Kopling Aus

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Dilla Alivia

Sumber: Youtube Al Bahjah TV

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Perempuan, Pemikiran, dan Merasa Terpuji

Minggu, 22 Oktober 2023 | 10:35 WIB

Dejavu, Di Kampus ISI Jogja Kala Itu

Minggu, 22 Oktober 2023 | 10:20 WIB

4 Kampus Swasta Terbaik yang Ada di Indonesia

Rabu, 5 Juli 2023 | 07:52 WIB
X