c. Mukholafatul Lilhawaditsi
Sifat Mukholafatul Lilhawaditsi artinya berbeda Allah dengan semua makhluknya, mustahil Allah sama dengan makhluk. Maknanya tidak ada makhluk yang serupa Allah.
Alloh tidak memiliki tangan, mata, telinga dan tidak memiliki yang lainnya dari sifat makhluk.
Dalil Aqlinya seandainya Allah serupa dengan makhluk maka Allah baru, sedangkan hal itu mustahil. Dalil Naqlinya ada pada Q.S Asy-Syuura ayat 11.
Yang artinya : "Tidak ada sesuatupun yang serupa dengan Allah, dan Dia Maha Mendengar dan Maha Melihat."
Sifat ini tercabut dari pertanyaan bagaimana rupa atau bentuk Allah.
d. Qiyamuhu Binafsihi
Sifat ini artinya berdiri sendiri. Mustahil Alloh butuh kepada yang lain. Maknanya Allah tidak membutuhkan yang menciptakan dan Allah tidak membutuhkan tempat untuk tinggal.
Dalil Aqlinya seandainya Allah butuh kepada yang menciptakan berati Allah baru, dan itu mustahil. Dan apabila Allah butuh pada tempat berarti Allah sifat dan itu mustahil.
Dalil Naqlinya ada pada Q.S Al-Baqoroh ayat 255 yang artinya : "Alloh tiada tuhan selain Nya, Dialah yang maha hidup dan berdiri sendiri"
Sifat ini terhindar dari pertanyaan dimana Allah.
e. Wahdaniyah