Resep Matcha Latte Ini Mirip Starbucks, Begini Cara Membuatnya

- Senin, 4 September 2023 | 15:00 WIB
Resep Matcha Latte Ini Mirip Sturbucks, Begini Cara Membuatnya (Instagram @me.n.tea)
Resep Matcha Latte Ini Mirip Sturbucks, Begini Cara Membuatnya (Instagram @me.n.tea)

ENAMPAGI – Siapa sih yang tidak tahu dengan Starbucks? Starbucks merupakan kedai kopi asal Amerika Serikat yang berdiri pada 30 Maret 1971. Kedai ini memiliki cabang tersebar di berbagai dunia, seperti Amerika, Kanada, Meksiko, Jepang, Tiongkok, Korea, Thailand, hingga Indonesia.

Tak hanya kopi, Starbucks juga menjual berbagai minuman panas dan dingin, biji kopi, salad, sandwich, kue kering, aneka camilan, dan barang-barang seperti gelas, maupun tumbler.

Berbicara minuman di Starbucks, selain kopi ada juga minuman favorit konsumen yaitu Green Tea Latte atau Matcha Latte. Minuman ini bisa dijadikan alternatif untuk kamu yang tidak suka kopi.

Baca Juga: Resep Viral Indomie Bangladesh Ala Warkop Agem Medan, Begini Cara Membuatnya

Matcha Latte Starbucks ini merupakan olahan dari teh hijau bubuk yang berasal dari Jepang dengan dicampur gurihnya susu maupun es. Sehingga minuman ini memiliki rasa creamy, beraroma harum dan bikin segar.

Matcha juga memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi. Sehingga baik untuk tubuh dan bisa buat kita rileks, loh. Maka dari itu, untuk kamu pecinta minuman manis dan segar, tapi tetap creamy, berikut resep Matcha Latte yang mirip Sturbucks.

Resep Iced Matcha Latte Starbucks kali ini dilansir dari Japo. Seperti namanya, menu Matcha Latte ini dibuat mirip dengan kedai kopi ala Amerika, yaitu Starbucks.

Baca Juga: Resep Koya Soto Ini Mirip di Soto Lamongan, Dijamin Gurih dan Bikin Nagih

Meski hanya membutuhkan 4 bahan saja, tetapi agar dapat membuat Iced Matcha Latte Starbucks yang lembut dan manis di lidah, maka ada tahapan-tahapan yang wajib diikuti. Simak dan perhatikan resepnya berikut ini.

Bahan-bahan:
- 2 sdm creamer bubuk
- 1 sdm matcha bubuk
- 50 ml susu cair
- Es batu

Baca Juga: Resep Mie Nyemek Pedas Gurih Pakai Mie Instan Bikin Nampol dan Gampang Dibuat

Cara membuat:
1. Siapkan gelas dan masukkan air panas secukupnya bersama dengan matcha bubuk, lalu kocok sampai larut menggunakan sendok atau milk frother agar hasilnya lebih optimal.
2. Siapkan gelas atau wadah lain, lalu masukkan creamer bubuk dan susu cair. Aduk juga kedua bahan ini sampai terlihat mengembang.
3. Siapkan gelas lain untuk penyajian. Masukkan potongan es batu berukuran kecil di dasar gelas.

Baca Juga: Pedasnya Nampol! Inilah Aneka Resep Telur Geprek, Gampang Dibuat dan Enak Dimakan Bersama Nasi Hangat

4. Tuangkan kedua bahan yang ada di dua gelas berbeda tadi ke dalam gelas saji dan berikan taburan bubuk matcha di bagian atas minuman.
5. Iced Matcha Latte siap dihidangkan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Nur Kholifah

Sumber: Japo

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X