ENAMPAGI – Meningkatnya polusi udara dan penurunan kualitas udara telah menyebabkan lonjakan masalah kulit, khususnya skin barrier, di kalangan penduduk Indonesia, terutama di ibu kota.
Masalah seperti jerawat, kulit kering, kusam, dan sensitivitas telah menjadi hal umum. Skin barrier, pelindung terluar pada kulit wajah, berfungsi sebagai pertahanan utama melawan faktor eksternal seperti debu, polusi, dan radiasi UV.
Kerusakan pada skin barrier (penghalang kulit) ini diidentifikasi sebagai akar penyebab masalah kulit yang disebutkan sebelumnya.
Baca Juga: Inilah 6 Tips Memilih Skincare dan 3 Produk Dasar yang Wajib Anda Miliki Untuk Merawat Kulit!!
Berkembang dari keberhasilan dan viralitas produk andalannya, 5x Ceramide Barrier Moisture Gel, merek perawatan kulit terkemuka SKINTIFIC kembali menciptakan gebrakan di pasar.
Kali ini, merek tersebut melibatkan aktor terkenal Nicholas Saputra sebagai muse dari 5x Ceramide Series dengan kampanye bertajuk "Repair Your Skin Barrier" untuk mengajak masyarakat Indonesia agar memulai perjalanan memperbaiki skin barrier wajah mereka demi kulit yang lebih sehat, bebas dari masalah kulit.
Fenty Effendy, selaku Brand Representative dari SKINTIFIC Indonesia, menyatakan keyakinannya dalam kolaborasi ini, "Nicholas Saputra merupakan salah satu konsumen kami yang sebelumnya sudah mengeksplorasi berbagai produk skincare untuk kulitnya yang memiliki permasalahan skin barrier.
Namun, akhirnya menemukan rangkaian produk yang cocok untuk mengatasi permasalahan kulit dan merawatnya, yaitu 5x Ceramide Series dari SKINTIFIC.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Produk Skincare Viral di Tiktok Agustus 2023 Harga Murce Kualitas Bukan Abal Abal
Kami yakin bahwa dengan menggandeng Nicholas sebagai muse 5x Ceramide Series dari SKINTIFIC untuk merepresentasikan rangkaian produk kami.
Pesan “Aku Ada untuk Menjagamu” dapat mengajak masyarakat Indonesia turut mendukung misi kami mendukung kulit sehat dengan menjaga skin barrier kulit".
Nicholas Saputra adalah seorang aktor, produser, sutradara, dan model terkemuka berkebangsaan Indonesia.
Ia telah terjun ke dunia hiburan sejak 2002 dan karirnya sebagai aktor tidak hanya diakui di Indonesia, tetapi juga di mancanegara.
Artikel Terkait
Viral! Moisturizer Skintific: Jenis, Perbedaan, dan Fungsinya
Review Moisturizer Terbaru Skintific 5% Panthenol Acne Calming Water Gel by Rian: Menurut Aku Rasanya.....
Baru! SKINTIFIC Kembali Meluncurkan Serum dengan Kandungan Vitamin C Terbaik, Ampuh Mencerahkan Kulit
Wajib Tau!! Inilah Manfaat Produk Terbaru SKINTIFIC 5% Panthenol Acne Calming Water Gel Moisturizer
Baru! SKINTIFIC Menghadirkan Serum Foundation dengan Ketahanan hingga 24 Jam