Adakah Jalan Lain Selain Berhutang?

- Minggu, 11 Juni 2023 | 19:30 WIB
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk hidup tanpa utang. ( https://www.freepik.com/author/pressfoto)
Banyak cara yang bisa dilakukan untuk hidup tanpa utang. ( https://www.freepik.com/author/pressfoto)

ENAMPAGI.ID - Utang sering kali dianggap sebagai jalan terakhir bagi seseorang untuk menyelesaikan masalah ekonomi yang menimpanya. Selain mudah, banyaknya penyedia jasa utang saat ini menjadikan pilihan ini populer di kalangan masyarakat Indonesia.

Diluar dari kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan, utang bisa menjadi bumerang yang malah membuat kehidupan ekonomi seseorang menjadi lebih buruk dibandingkan sebelumnya. Pilihan untuk mengambil utang harus dipikirkan dengan sangat matang dan berhati-hati agar tidak menjadikannya sebuah bumerang.

Namun, tidak perlu menunggu kondisi ekonomi memburuk sehingga harus mengambil utang. Berikut ini adalah cara lain untuk bisa hidup tanpa utang:

1. Evaluasi pengeluaran dan penghasilan
Yang pertama adalah ketahui berapa pengeluaran yang pasti terjadi setiap bulannya. Kalkulasikan semua pengeluaran untuk biaya listrik, air, asuransi, belanja bulanan serta kebutuhan pasti lainnya yang setiap bulan rutin dilakukan.

Baca Juga: Ritassya Wellgreat Raih Mahkota Miss Bintang Indonesia 2023

Setelah itu, hitung selisih antara pengeluaran bulanan dengan penghasilan yang diterima tiap bulan. Sisihkan sebagian sisa untuk tabungan dan juga dana darurat.

Ketika sudah mengetahui pasti berapa pengeluaran yang harus dibayarkan tiap bulan, kamu tidak akan lagi mengalami minus di penghasilan kamu.

2. Siapkan dana darurat
Biasakan untuk menyisihkan sebagian dari penghasilan untuk dana darurat. Dana darurat adalah dana yang digunakan untuk segala kebutuhan yang datang secara tiba-tiba.

Baca Juga: Terkait Kekerasan Seksual di Tempat Kerja Kemnaker Terbitkan Aturan Kepmenaker 88/2023

Melalui dana darurat, tabungan yang selama ini kamu kumpulkan tidak akan terganggu lagi.

3. Evaluasi gaya hidup
Ketika merasa penghasilan yang kamu dapatkan tidak sebanding dengan pengeluaran, mulaikan lakukan kalkulasi pengeluaran dan penghasilan.

Jika memang ternyata pengeluaranmu melebihi penghasilan, segera lakukan evaluasi terhadap gaya hidup kamu.

Baca Juga: TERBARU! Pemain Timnas Indonesia Senior 2023, Ada Satu Pemain Dicoret

Sisihkan segala jenis keinginan dan dahulukan kebutuhan pokok yang wajib dibeli. Dengan cara ini, kamu bisa bertahan untuk sementara waktu sebelum memperoleh penghasilan lebih baik.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M Arief

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X