AICR mengatakan: "Setiap peningkatan 10 gram asupan serat per hari berhubungan dengan risiko kanker usus besar 7 persen lebih rendah".
3. Jangan merokok
Kabar baik dari berhenti merokok adalah membantu menurunkan risiko kanker usus besar.
4. Batasi alkohol
Dalam sebuah studi pada tahun 2018 terhadap orang-orang dari berbagai ras dan etnis, mengonsumsi 15 hingga 30 gram alkohol per hari (satu minuman standar mengandung sekitar 14 gram alkohol) berkorelasi dengan peningkatan risiko kanker usus besar sebesar 16 persen dibandingkan dengan tidak mengonsumsi alkohol.
5. Pertahankan berat badan yang sehat
Menurut National Cancer Institute : "Obesitas merupakan faktor risiko terjadi jenis kanker. Orang yang mengalami obesitas 30 persen lebih mungkin terkena kanker usus besar dibandingkan dengan mereka yang memiliki massa tubuh lebih rendah".
Sementara risiko kanker usus besar ditemukan lebih tinggi pada pria daripada wanita.
Dalam studi Onkologi JAMA 2018 , para peneliti menemukan bahwa wanita gemuk 93 persen lebih mungkin didiagnosis menderita kanker usus besar onset dini daripada wanita yang memiliki BMI lebih rendah.
6. Berolahraga secara teratur
Dr. Liska mengatakan: "Olahraga teratur dapat membantu melindungi dari kanker usus besar".
Bergerak yang lebih banyak membantu mengurangi lemak tubuh dan peradangan, serta membantu mengontrol kadar insulin, yang semuanya dapat memicu kanker.