7. Membantu program diet
Lemon bisa membantu program diet/menjaga berat badan karena termasuk buah yang rendah kalori dan lemak. Tetapi program diet pun harus diikuti dengan kegiatan olahraga, mengurangi makanan yang tinggi kalori, garam, dan gula.
Meskipun lemon kaya manfaat, ada hal yang harus diperhatikan saat akan mengkonsumsi lemon. Karena lemon mengandung asam sitrat, sebaiknya untuk penderita GERD atau asam lambung tidak dianjurkan mengkonsumsi lemon.
Sebaiknya hindari mengkonsumsi lemon saat perut dalam keadaan kosong, karena bisa menyebabkan asam lambung naik. Asam sitrat pada lemon juga bisa mengikis enamel gigi, sehingga disarankan menggosok gigi setelah mengkonsumsi lemon. Hal tersebut mencegah agar asamnya tidak menempel pada gigi.*** (Yuni/GMM)