Tidak lupa Andini pun mengatakan bahwa sosok misterius yang ada di foto tersebut sedang tersenyum, bahkan ia pun sampai menirukan senyuman dari hantu itu.
“Dia senyum, dia ketawa gini, gitu. Gue tiruin lagi, ya Allah,” ucapnya sambil menutup muka.
Lalu setelah satu kelas menyaksikan foto itu, tiba-tiba saja salah satu teman perempuan Andini mulai menunjukkan reaksi aneh yang berujung pada kesurupan.
Baca Juga: Lirik Lagu ‘Dibanding Dia’ – Lyodra, Tentang Cinta yang Tak Bisa Dimiliki
“Habis itu salah satu temen gue mulai ada yang aneh, tau-tau ada yang kesurupan, salah satu, cewek.”
Sontak saja mereka pun mulai panik, para siswa pun berinisiatif keluar kelas untuk melaporkan hal ini pada guru agama.
“Habis itu kita panik, kita keluar dan ngadulah sama guru agama.”
Setelah melapor pada guru agama, akhirnya sang guru pun melihat foto tersebut dan memang benar di dalam foto itu terdapat makhluk halus, dan akibatnya insiden ini pun segera diketahui oleh seluruh sekolah.
Lalu guru agama itu mulai membacakan ayat suci Al Quran di kelas tersebut, tidak hanya membacakan ayat suci Al Quran, sang guru pun meminta seluruh murid yang ada di foto itu untuk segera berwudhu.
“Pokoknya guru agama gue bilang kan, semua anak yang ada di foto itu langsung suruh wudhu.”
Baca Juga: WB Bagikan Video Promosi The Batman, Sangat Mencekam!
Setelah melakukan apa yang diperintahkan oleh guru agama tersebut, akhirnya kondisinya mulai kembali tenang, sementara teman Andini yang mengalami kesurupan juga sudah mulai tersadar saat dibaringkan di ruang UKS.
“Terus udah deh, temen gue sadar, dibawa ke UKS gitu, lama-kelamaan sadar dan udah,” pungkas Andini.
Demikianlah cerita Andini Afrilia yang pernah berfoto dengan makhluk halus sebagaimana telah dikutip dari TikTok @epicureandini.