Hasil game Google Kuis Hari Bumi ini bisa sobat bagikan ke media sosial, seperti Instagram, hingga Twitter. Google juga menyediakan tombol gambar “share” pada hasil kuis, yaitu diletakkan di bawah penjelasan hewan, untuk langsung dibagikan ke aplikasi lain.
Menariknya lagi, usai memainkan game ini, Google akan merekomendasikan sejumlah permainan lain, yang terpampang, seperti Snake, Tic tac toe, hingga Minesweeper.
Selain kolom pencarian di Google, sobat Enampagi.id bisa memainkan game Kuis Hari Bumi ini di PsyCat Games.
Baca Juga: Ramadhan 2022 : Bacaan Surat Ad Duha Lengkap Dengan Terjemahan Bahasa Indonesia
Sebelum memulai game-nya, sobat Enampagi.id terlebih dahulu mengakses link https://psycatgames.com/. Setelah itu, klik pada kolom search, lalu ketikan Kuis Hari Bumi.
Kemudian pilih versi Kuis Hari Bumi untuk anak-anak, atau Kuis Hari Bumi untuk umum. Setelah itu klik “mulai kuis” dan silakan sobat menjawab pertanyaan yang telah disediakan.
Demikianlah game Googel ‘Kuis Hari Bumi’ yang diminati, dengan disertai link dan cara mainnya. ***