Seperti apa cara pembuatannya? Inilah resep siomay sehat untuk orang-orang yang alergi gluten atau Gluten Free
Bahan-bahan :
- 200 gram daging dada ayam kampung
- 200 gram nasi putih matang
- 1 butir telur organik atau telur ayam kampung
- 1 sendok makan bawang putih goreng
- 1 sendok makan bawang merah goreng
- Kaldu halawa
- Garam laut
- Tahu goreng yang sudah dibelah menjadi 2
Baca Juga: Destinasi Wisata 'Alamanda Jogja Flower Garden', Mempunyai Balon Udara Warna-Warni
Langkah-langkah :
- Haluskan semua bahan kecuali tahu goreng. Jangan lupa telurnya diceplok dulu.
- Setelah halus, ambil sesendok, isikan kedalam tahu goreng yang telah dibagi menjadi dua tadi.
- Didihkan air, sambil menunggu semua adonan berpasangan dengan tahu.
- Kukus hingga matang.
- Siomay sehat dan bebas gluten ini siap disajikan.
- Bisa juga ditambahkan pelengkap seperti kentang rebus, kol, dan lain-lain.
Baca Juga: 5 Alasan Pentingnya Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, Yang Ke-5 Dapat Ingatkan Kita Dari Khilaf
Bagaimana, mudah bukan? Selamat mencoba membuat sendiri di rumah! ***