ENAMPAGI – Bagi yang sudah mempunyai pasangan, membahagiakan pasangan merupakan hal wajib yang dilakukan dan jangan sesekali menyakiti perasaan nya. Apalagi dengan mencari pelarian dengan melakukan perselingkuhan.
Seperti yang diketahui bahwa perselingkuhan terjadi pada seseorang yang sudah memiliki pasangan lalu menjalin hubungan terlarang dengan orang lain yang merupakan lawan jenis dan bukan pasangan nya yang sah.
Jika perselengkihan dilakukan, tentu akan sangat menyakiti hati pasangan dan anak–anak nya yang masih membutuhkan kasih sayang dari keluarga yang utuh.
Jangan sampai melakukan hal yang merugikan seperti hal nya perselingkuhan yang menjadi penyebab perceraian hingga berujung penyesalan. Dilansir dari akun youtube INVOICE INDONESIA, berikut daftar negara dengan angka perselingkuhan tertinggi di dunia.
1. Spanyol
Spanyol berada pada peringkat ke 8 dalam Negara dengan angka perselingkuhan tertinggi di Dunia dengan persentase sebesar 39% dalam perselingkuhan. Dikenal sebagai salah satu Negara yang romantis, ternyata Spanyol juga menjadi salah satu Negara dengan jumlah perselingkuhan yang banyak.
Angka pernikahan di Negara ini cukup tinggi, namun sayangnya angka perceraian nya juga sangat tinggi. Kedua hal tersebut terjadi karena akibat adanya perselingkuhan dihubungan sebelumnya.
Warga Spanyol lebih memilih berpisah terlebih dahulu sebelum memulai sebuah hubungan baru.
Baca Juga: Destinasi Wisata Panorama Eksotis dari Sumatera Utara, Cocok Untuk Healing!
2. Inggris
Inggris menjadi urutan ke 9 dalam Negara dengan angka perselingkuhan tertinggi di Dunia. Negara ini mendapatkan nilaiyang sama dengan Negara Finlandia yaitu dengan 36% warganya melakukan perselingkuhan.
Dikenal dengan pria–pria gentlemen, ternyata tingkat perselingkuhan juga banyak terjadi di Inggris pada warganya. Negara ini menganut pernikahan monogami, namun perselingkuhan yang dilakukan cukup banyak.
Sama seperti kebanyakan pelaku perselingkuhan pada umumnya, separuh responden yang mengaku pelaku perselingkuhan mengaku menyesali perselingkuhan yang dilakukan karena perselingkuhan bisa merusak hubungan yang sudah terjalin dengan baik sebelumnya menjadi rusak dan mengecewakan.