ENAMPAGI – Simak Hari Anti Korupsi Sedunia, dampak korupsi merupakan salah satu perbuatan yang merugikan.
Dampak korupsi dapat mempengaruhi ekonomi dan tingkat kemakmuran di suatu negara dalam skala besar. Simak peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia.
Dengan adanya Hari Anti Korupsi Sedunia tanggal 9 Desember bertujuan agar masyarakat hingga pejabat pemerintahan sadar akan dampak korupsi bagi seluruh lapisan masyarakat.
Sayangnya, korupsi ini terjadi dimana-mana, tidak hanya di Indonesia bahkan di seluruh dunia, tentunya akan berdampak yang besar dalam meningkatkan angka kemiskinan setiap tahunnya.
Oleh karena itu, dibuatlah Hari Anti Korupsi Sedunia setiap tanggal 9 Desember dengan harapan semakin meningkatnya kesadaran masyarakat akan kerugian dari tindakan korupsi.
Dan angka korupsi bisa menurun dari tahun ke tahun sehingga kesejahteraan masyarakat bisa semakin meningkat.
Dilansir dari akun youtube Asaljeplak, berikut dampak dari korupsi untuk memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia.
Dampak Korupsi
Tindakan korupsi ini memang kelihatannya sulit dipisahkan dari kebudayaan manusia.
Bahkan, pada salah satu peradaban tertua dan terpanjang pada sejarah manusia yaitu pada peradaban Mesir kuno.
Banyak faktor yang akhirnya mendorong seseorang untuk melakukan tindakan korupsi. Mulai dari faktor kesejahteraan, ekonomi, dan tentunya politik serta kekuasaan.
Bahkan, korupsi bisa terjadi pada masa pemerintahan yang sedang terjadi seperti pada pemerintahan Hatshepsut di Mesir.