ENAMPAGI – Bagi sebagian orang menyiapkan makanan untuk makan malam yang enak itu tidak mudah. Maka dari itu banyak yang memilih untuk melewatkan makan malam mereka.
Mereka menganggap menyiapkan makan malam itu tidak mudah karena memikirkan menu yang rumit di buat saat malam, belum lagi jika mereka memiliki anggota keluarga yang cukup banyak, hingga memerlukan banyak waktu ketika akan membuat makan malam.
Maka dalam artikel ini akan memberikan info beberapa makanan yang dapat anda buat maupun beli untuk menu makan malam yang dapat dinikmati bersama keluarga. Simak di bawah ini.
Baca Juga: Makna dan Lirik Lagu 'Janji Setia' – Tiara Andini yang Tengah Viral di YouTube dan TikTok
1. Ubi Jalar Isi
Ubi jalar selain enak utuk dikonsumsi juga memiliki banyak nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh seperti mengandung beta karoten, vitamin C, kalium, dan serat.
Selain itu ubi jalar cocok untuk dibuat apa saja sehingga jika memilih menu ini anda tidak akan bosan saat memasaknya, karena dapat di kombinasikan dengan bahan makanan lainnya. Contohnya jika anda ingin membuat isian ubi jalar, anda dapat mengisinya dengan tumis sayur, kacang-kacangan, keju, dan bahkan anda dapat mengisinya dengan ayam.
2. Fritatta
Fritatta adalah makanan yang berasal dari Italia. Makanan ini dibuat dari telur, jika di Indonesia mirip dengan telur dadar. Untuk frittata ini sendiri dapat dikombinasikan dengan berbagai bahan makanan lainnya. Selain agar tidak bosan dapat menambah asupan protein bagi tubuh selain dari telurnya. Dalam frittata kalian dapat mengkombinasikannya dengan salmon, ayam suwir, dan kentang.
Jika anda ingin frittata segar, anda bisa mencapurnya dengan potongan alpukat atau potonga buah segar lainnya.
3. Salad
Salad adalah makanan yang umum dan mudah dibuat untuk banyak orang, salad juga dapat dibuat dari berbagai variasi, bisa menjadi makanan berat maupun makanan penutup. Dan salad yang akan di bahas disini adalah salad yang dapat mengenyangkan dan tentunya mempunyai protein, lemak dan serat di dalamnya.
Salad ini dapat di buat dengan sayuran kesukaan anda seperti, bayam, kangkung, brokoli, wortel, mentimun, paprika, dan berbagai macam sayuran lainnya. Untuk sumber proteinnya anda dapat memasukkan seperti, ayam, udang, salmon, hingga telur rebus.
Artikel Terkait
Waktu yang Tepat Untuk Makan Agar Lebih Sehat
Makan Kacang Bisa Menimbulkan Jerawat, Mitos atau Fakta?
Jangan Tidur Setelah Makan, Kamu Bisa Alami Ini
Perbedaan Lotek dan Karedok, Kamu Pernah Makan Kedua Makanan Khas Sunda Ini?
Inilah 5 Manfaat Makan Oat: Salah Satunya Dapat Menurunkan Kadar Kolesterol pada Tubuh
5 Cara Menahan Nafsu Makan ala Yulia Baltschun agar Kenyang Lebih Stabil Tanpa Menahan Lapar
Makan Nasi Padang Pakai Tangan, Mengikuti Sunnah Rasul dan Banyak Manfaat