Waspada! Kenali Gejala Pada Cacar Monyet

- Selasa, 26 Juli 2022 | 08:52 WIB
Kenali Gejala Pada Cacar Monyet, Mari Terapkan Gaya Hidup Sehat dan Bersih (Akun Pexel RF Studio)
Kenali Gejala Pada Cacar Monyet, Mari Terapkan Gaya Hidup Sehat dan Bersih (Akun Pexel RF Studio)

ENAMPAGI - Saat ini, Kementrian Kesehatan meminta agar masyarakat untuk mewaspadai penyakit cacar monyet atau monkeypox. Masyarakat harus mengenal gejala cacar monyet.

Cacar monyet merupakan penyakit akibat virus yang ditularkan melalui hewan. Cacar monyet dapat ditularkan ke manusia ketika ada kontak dengan hewan terinfeksi. Yuk kenali gejala cacar monyet.

Penularan cacar monyet pada manusia melalui kontak dengan sekresi pernapasan, lesi atau ruam kulit dari orang terinfeksi, atau benda yang terkontaminasi. Simak gejala cacar monyet berikut ini.

Masa inkubasi pada cacar monyet biasanya 6 sampai 16 hari, tetapi dapat berkisar 5 sampai 21 hari.

Baca Juga: Cara Membuat Email Baru, Bisa Anda Lakukan dengan Menggunakan HP atau Komputer

Gejala Awal Cacar Monyet :

  1. Demam
  2. Sakit kepala
  3. Pembengkakan pada kelenjar getah bening dapat dirasakan pada leher, ketiak, atau selangkangan
  4. Lemas
  5. Nyeri punggung dan otot

Gejala dalam 1 sampai 3 Hari Pada Cacar Monyet :

  1. Ruam atau lesi pada kulit dimulai dari wajah kemudian menyebar ke bagian tubuh lainnya.
  2. Muncul bintik merah seperti cacar
  3. Lepuh berisi cairan bening
  4. Lepuh berisi nanah

Baca Juga: Daftar Pemain Mobile Legend Tim RRQ Hoshi Yang Akan Bermain Di MPL season 10 nanti

Monyet sebagai inang pada virus, kasus ini pertama kali ditemukan pada tahun 1970 di Kongo, Afrika Selatan. Cacar monyet dapat dicegah melalui pemberian vaksin.

Pada kasus cacar monyet di Afrika, infeksi cacar monyet sudah ditemukan pada banyak spesies hewan, diantaranya monyet, tikus, gambia, dan tupai.

Menerapkan perilaku hidup sehat dan bersih, seperti cuci tangan dengan sabun secara teratur, terutama setelah berinteraksi dengan hewan masih menjadi upaya pencegahan utama yang dapat dilakukan agar terhindar dari resiko infeksi cacar monyet.

Cacar monyet biasanya merupakan penyakit yang dapat sembuh dengan sendirinya dengan gejala yang berlangsung selama 14 sampai 21 hari.

Baca Juga: Hasil Lengkap Pertandingan BRI Liga 1 2022 2023 Pekan 1, PSM Makassar dan Dewa United Raih Poin di Laga Away

Kasus cacar monyet yang paling parah lebih sering terjadi pada anak-anak dan terkait dengan tingkat paparan virus, status kesehatan pasien, dan tingkat keparahan komplikasi.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X