ENAMPAGI - Kamu harus tau kondisi wajah yang gak bisa sembuh meskipun skincare kita mahal, atau kita pake skincare yang lagi viral, supaya nanti kamu gak buang-buang waktu dan duit.
Skincare itu gak bisa menyelesaikan semua masalah kondisi wajah kamu, karena skincare bukan obat kalau obat ya ngobatin, tapi skincare hanya merawat.
Menurut dr. Richard Lee dilansir Enampagi.id dari YouTube dr. Richard Lee, MARS berikut kondisi wajah yang gak bakal sembuh, dan gak mempan pake skincare apapun :
Baca Juga: Yuk Intip Keindahan Destinasi Wisata Bunaken di Sulawesi Utara, 'Surganya Biota Laut di Indonesia'
1. Jerwat Meradang
Jerawat yang sedang meradang apalagi jenis nodul yang jendolnya gede-gede dan bernanah, gak akan sembuh dengan skincare apapun meskipun skincare itu mahal.
Jerawat kalau pake skincare malah gak akan sembuh, jerawat yang gede dan bernanah itu butuh antibiotik, jadi harus konsul dan pergi ke dokter, tentunya yang dokter kulit.
Krim yang diberikan dokter itu berbeda dengan skincare, karena produk dari dokter itu harus mengandung antibiotik, steroid, retinol atau sedikit asam benzoat, yang disesuaikan dengan kondisi masalah kulit kamu.
Jadi sementara wajahmu berjerawat parah hentikan dulu skincaremu, lakukan perawatan dengan datang ke dokter.
Baca Juga: Menjelang Akhir Tahun, Inilah Rekomendasi Destinasi Wisata Gratis di Medan!
2. Beruntusan Parah
Jika beruntusan ringan masih bisa diatasi dengan skincare, berbeda dengan beruntusan parah dan terasa kasar gak bisa diatasi pake skincare.
Beruntusan parah itu karena pori-porinya tersumbat, karena ada over react pada kulit. Bruntusan semakin diberi skincare semakin parah.
Kondisi kulit ini tetap harus mendapat perawatan dari dokter kulit.
Artikel Terkait
Harus Dipakai Berurut, Ini Cara Gunakan Skincare Pagi dan Malam yang Benar
3 Tips Menghilangkan Jerawat Batu Dengan Bahan Alami Untuk Wajah Berjerawat
Inilah Resep Tradisional Yang Ampuh Atasi Jerawat, Cocok Dijadikan Masker Alami!
Rekomendasi Skincare Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui, Nomor 7 dan 10 Harga Paling Terjangkau!
4 Tips Menghilangkan Jerawat Membandel, Ini Penyebab dan Pengobatan Menurut Dokter Sung!
10 Rekomendasi Skincare Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui