ENAMPAGI - Selain bisa dijadikan resep Singkong Krispi Mekar yang bikin nagih, singkong juga biasanya dimanfaatkan sebagai keripik, cemilan, atau bahan campuran berbagai makanan.
Nah, bagi kalian yang suka cemilan atau jajan Singkong Krispi Mekar di jajanan kaki lima, meding buat yuk, dijamin nagih, simak resep nya.
Simak selengkapnya tentang resep Singkong Krispi Mekar yang bikin nagih dan bisa kamu praktekkan di rumah dan jadi cemilan.
Dikutip Enampagi.id dari video yang diunggah di kanal YouTube Keluarga Fadilah pada tanggal 12 Januari 2022.
Bahan-bahannya :
- 1 kg singkong
- 2 atau 3 sdm garam
- 5 siung bawang putih
- 1 bungkus kunyit bubuk
- Air untuk merendam
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat Singkong Krispi Mekar :
- Siapkan 1 kg singkong, kemudian kupas dan cuci
- Sebelum di goreng, singkong di rendam dulu sekitar 10 hingga 15 menit sampai semua singkong terendam
- Selagi menunggu singkong di rendam, siapkan bumbu rendaman kedua
- Tuangkan garam 2 atau 3 sdm , 5 siung bawang putih dan ulek hingga halus
- Kalau sudah halus, siapkan wadah dengan satu gayung air
- Kemudian masukkan bumbu yang sudah dihaluskan
- Setelah itu tambahkan juga setengah sendok makan kunyit bubuk atau 1 bungkus kunyit bubuk
- Aduk-aduk hingga rata, jika kurang asin maka tambahkan garam kembali
- Sambil menunggu singkong di goreng, diamkan air rendaman
- Goreng singkong setengah matang
- Usahakan minyak harus banyak sampai singkong benar-benar terendam saat di goreng
- Selagi singkong masih panas, masukkan singkongnya ke dalam bumbu rendaman tadi
- Rendam singkong di air rendaman tadi sekitar 5 hingga 10 menit
- Kalau dirasa singkongnya sudah mekar saat di rendam, angkat singkong dan tiris kan
- Jika ada yang belum mekar, maka diamkan kembali di air rendaman tadi
- Goreng singkong yang tadi sudah ditiriskan di minyak yang banyak
- Saat di goreng, singkong tidak perlu di bolak-balik karena agar singkong tidak hancur
- Jika singkong sudah kering, angkat singkong dan tiris kan
- Singkong siap disajikan
Itulah resep Singkong Krispi Mekar yang bikin nagih, selamat mencoba. ***
Artikel Terkait
YouTuber Tasyi Athasyia Coba Resep Masakan Viral di TikTok, Mulai dari Kopi Nescafe Black Hingga Roti Boy KW!
Nikmat dan Ekonomis! Resep Telur Dadar Terong Ala Devina Hermawan yang Wajib Kamu Coba di Rumah!
Yuk Simak Resep Kue 'New Mille Crepes' yang Lagi Viral, Bisa Dijadikan Ide Bisnis Kekinian Lho!
Sambut Hari Ibu, Yuk Simak Resep Bolu Pisang Panggang : Hangat Lebih Nikmat!
Resep Bumbu Ayam Bakar Kecap untuk Tahun Baru yang Bisa Bikin Ngiler!