sport

Shin Tae Yong Ungkap Kondisi Timnas Indonesia U23 Jelang Lawan Thailand di Semi Final Piala AFF U23 2023

Kamis, 24 Agustus 2023 | 06:30 WIB
Shin Tae Yong Ungkap Kondisi Pemain Sebelum Lawan Thailand di AFF U23 2023 Siap Berikan Yang Terbaik ( instagram.com/@shintaeyong7777)

ENAMPAGI - Shin Tae Yong yang merupakan pelatih Timnas Indonesia U23 ungkap kondsis anak asuhnya jelang lawan timnas Thailand U23 yang merupakan wakil tuan rumah dalam pertandingan semi final Piala AFF U23 2023.

Timnas Indonesia U23 akan menghadapi laga yang sulit di semi final Piala AFF U23 2023 yaitu melawan Thailand, apalagi dengan kondisi beberapa pemain inti yang tidak masuk skuad. Shin Tae Yong ungkap kondisi pemain saat ini jelang laga pada press conference.

Sebelum pertandingan dalam press conference yang digelar tanggal 23 Agustus 2023, Shin Tae Yong ungkap kondisi Timnas Indonesia U23 jelang melawan Thailand U23 di babak semi final Piala AFF U23 2023 dan harapannya kepada anak asuhnya jelang laga penentuan.

Baca Juga: Prediksi Skor Timnas Malaysia vs Vietnam Piala AFF U23 2023 Hari Ini, Penentuan Untuk Lolos ke Final

Timnas Indonesia U23 lolos ke babak semi final secara dramatis, dimana tim Garuda berstatus sebagai runner up grup dan lolos berkat Malaysia dan Vietnam yang menang di laga terakhir babak fase grup.

Shin Tae Yong mengatakan 4 semi finalis Piala AFF U23 2023 merupakan tim yang terbaik dan layak untuk berada di babak semi final.

"Saya berharap dua laga nanti akan terjadi pertandingan yang bagus,” ungkap Shin Tae Yong dikutip dari laman pssi.org.

Baca Juga: Prediksi Skor Thailand vs Indonesia Piala AFF U23 2023 Semi Final, H2H Thailand Unggul dan Berpeluang Menang

Selain itu Shin Tae Yong juga telah melihat beberapa pertandingan yang dilakoni oleh Timnas Thailand dan Malaysia serta memberikan pujian kepada Thailand yang memiliki pemain yang bagus .

Shin juga mengatakan saat laga melawan Thailand, anak asuhnya akan berusaha untuk bisa berikan yang terbaik

"Kami akan melakukan yang terbaik, dan bermain dengan cara yang sebaik mungkin untuk laga esok," kata Shin Tae Yong.

Kadek Arel salah satu penggawa tim Garuda mengatakan dalam sesi latihan jelang lawan Timnas Thailand U23 berharap semoga bisa raih hasil yang baik saat melawan Thailand.

Baca Juga: Sinopsis Drakor Destined With You,Rowoon Terkena Kutukan Hanya Jo Bo Ah yang Bisa Sembuhkan

"Untuk menu latihan tadi tentu persiapan kita untuk melawan Thailand, taktikal gimana kita mempersiapkan lawan Thailand. Semoga nanti waktu lawan Thailand hasilnya baik," ungkap Kadek Arel.

Halaman:

Tags

Terkini