ENAMPAGI – Inilah bocoran BWF World Ranking usai pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023 di Copenhagen Denmark pada 21-27 Agustus 2023.
Usai pertandingan Kejuaraan Dunia Bulutangkis atau BWF World Championships 2023, ranking Apriyani-Fadia akan melonjak tajam mengalahkan unggulan Thailand yaitu Jongkolphan Kititharakul-Rawinda Prajongjai.
Seperti yang kita ketahui, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Ramadhanti merupakan wakil Indonesia yang berhasil membawa pulang medali perak pada ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023.
Pasangan Apriyani-Fadia ini dikalahkan oleh juara bertahan asal China yaitu Chen Qing Chen-Jia Yi Fan pada final BWF World Championships 2023, dengan skor perolehan 16-21 dan 12-21.
Walau usai menjadi Runner Up dalam pertandingan yang memakan 41 menit tersebut, ranking Apriyani-Fadia kini melonjak tajam.
Dikutip enampagi.id melalui twitter @badmintoneropa, terdapat pergeseran ranking yang cukup signifikan di masing-masing sektor.
Baca Juga: Gacor! Apriyani-Fadia Masuk Final BWF World Championships 2023, Indonesia Pastikan Naik Podium
Pada sektor ganda putri, pasangan Chen-Jia masih bertengger di posisi puncak dengan perolehan poin 104,904. Kemudian pasangan Baek Ha Na-Lee So Hee asal Korea menyusulnya dengan poin 90,020.
Sementara untuk ganda putri Indonesia unggulan yaitu Apriyani-Fadia yang berhasil menempati posisi runner-up, berhak mendapat poin 11,000.
Berkat menjadi Runner Up di BWF World Championships 2023, Apriyani-Fadia berhasil menggeser posisi unggulan Thailand yaitu Kititharakul-Prajongjai, yang sebelumnya menempati posisi kedelapan dunia.
Baca Juga: Samyang Indonesia Khas Garut, Inilah Resep Mie Jebew Pedas yang Nampol
Sementara di sektor ganda putra, pasangan asal Indonesia yaitu Fajar Alfian-Rian Ardianto masih bertengger di puncak klasemen, dengan perolehan poin 90,129.