ENAMPAGI – Hasil pertandingan Piala AFF Suzuki Cup 2020, Myanmar berhasil kalahkan Timor Leste dengan skor 2-0 pada fase grup A piala AFF Suzuki Cup 2020.
Setelah di laga pertama kalah 3-0 dari tuan rumah Singapura, kali ini Myanmar berhasil menang atas Timor Leste di pertandingan keduanya melalui dua gol yang dicetak Than Paing dan Maung Maung Lwin.
Kekalahan yang diderita Timor Leste atas Myanmar menjadi kekalahan kedua, karena di pertandingan perdananya The Rising Sun harus takluk dari Thailand dengan skor 0-2.
Pertandingan kedua di fase grup A piala AFF Suzuki Cup 2020 mempertemukan Myanmar dengan Timor Leste tersaji di stadion National Stadium, pada Rabu 8 Desember 2020.
Pada babak pertama, Myanmar sedikit menguasai jalannya pertandingan. Menit 12 tendangan dari Hlaing Bo Bo di dalam kotak penalti hampir membuka keunggulan bagi The Asian Lions, beruntung kiper dari Timor Leste Pereira masih bisa mengamankan bola.
Selang 1 menit peluang dari Hlaing Bo Bo, Myanmar membuka keunggulan di menit 13. Kesalahan clearance dari Viegas bek Timor Leste mengakibatkan bola jatuh di kepala Than Paing striker dari Myanmar, membuat Pereira tidak berdaya mengantisipasi bola.
Timor Leste hampir menyamakan kedudukan pada menit 35. Melalui tekukan dari Paulo Freitas di dalam kotak penalti yang diakhiri dengan shooting, namun masih bisa digagalkan oleh Myo Min Latt kiper dari Myanmar.
Baca Juga: Chord Gitar ‘Let It Be’ dari The Beatles, Gitaran di Hari Raya Natal 25 Desember
Skor 1-0 untuk keunggulan Myanmar bertahan hingga waktu turun minum. Di babak kedua, walau sudah unggul Myanmar tidak mengendurkan serangannya.
Terbukti baru berjalan 5 menit setelah istirahat, Myanmar kembali mencetak gol di menit 50. Melalui umpan yang diberikan Hein Htet disambut Maung Maung Lwin dengan tenang diakhiri shooting membuat Pereira kembali kebobolan.
The Rising Sun mencoba mengejar ketertinggalan, menit 60 aksi individu Paulo Freitas yang diakhir dengan tendangan namun masih bisa diamankan Myo Min Latt.
Baca Juga: Sinopsis Drama 'Layangan Putus' Episode 1A, Dibuka dengan Kecurigaan Kinan
Menit 73 Myanmar hampir menambah jumlah gol, tendangan plesing dari kaki sang kapten Maung Maung Lwin masih digagalkan oleh mistar gawang dari Pereira.