sport

Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini Live di Indosiar, Kamis 13 Januari 2022, Persib Bandung Vs Bali United

Kamis, 13 Januari 2022 | 08:30 WIB
Jadwal BRI Liga 1 hari ini Kamis 13 Januari 2022 (Instagram @liga1match)

ENAMPAGI - Berikut ini jadwal lanjutan pertandingan BRI Liga 1 musim 2021-2022 yang akan digelar pada hari Kamis, 13 Januari 2022.

Pertandingan putaran kedua BRI Liga 1 di pekan ke-19 hari ini akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar mulai nanti malam.

Dua laga BRI Liga 1 hari ini akan digelar di dua Stadion yang berada di pulau Bali, yang pertama di Stadion Kapten I Wayan Dipta dan selanjutanya di di Stadion I Gusti Ngurah Rai.

Pertandingan big match terjadi pada hari ini, dimana pemimpin klasemen sementara BRI Liga 1 Persib Bandung akan berhadapan dengan Bali United yang berada di peringkat kelima.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Jabodetabek hingga Tinggi Gelombang Air Laut pada 13-18 Januari 2022

Maung Bandung saat ini memimpin klasemen BRI Liga 1 dengan raihan poin 37 dari 18 kali bertanding, sedangkan Serdadu Tridatu yang menempati peringkat kelima mengoleksi 32 poin dari 18 kali bertanding.

Laga Persib Bandung berhadapan dengan Bali United akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali Kamis malam pukul 20.45 WIB di saluran TV Indosiar.

Pada pertemuan pertama Persib Bandung vs Bali United bermain imbang 2-2, dimana saat dua gol Maung Bandung dicetak oleh Beckham Putra dan dua gol Serdadu Tridatu dicetak oleh Ilija Spasojevic dan Yabes Roni.

Baca Juga: Pria Penendang Sesajen di Gunung Semeru Terancam Hukuman Berat, Penyebar Video juga Kena Hukum?

Sedangkan laga seru hari ini lainya adalah Arema FC berhadapan dengan PSS Sleman yang akan digelar di stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali yang akan disiarkan secara langsung oleh saluran TV Indosiar mulai pukul 18.15 WIB.

Pada pekan ke-18 Arema FC berhasil mengalahkan Bahyangkara FC dengan skor tipis 1-0 sedangkan PSS Sleman di laga sebelumnya berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 4-1.

Pada klasemen sementara BRI Liga 1, Singo Edan kini berada di peringkat kedua dengan raihan poin 37 sedangkan Elang Jawa berada di peringkat ke-10 dengan mengoleksi 24 poin.

Baca Juga: Aktor Sekaligus Musisi, Ardhito Pramono Resmi Diamankan Polisi Terkait Kasus Narkoba!

Di putaran pertama PSS Sleman yang kini dibesut oleh I Putu Gede berhasil mengahkan Arema FC dengan skor 2-1.

Halaman:

Tags

Terkini