ENAMPAGI - Berikut hasil pertandingan lanjutan BRI Liga 1 di pekan ke-26 antara Persipura Jayapura berhadapan dengan Persib Bandung. Mutiara Hitam harus mengakui keunggulan Maung Bandung dengan skor akhir 0-3.
Laga Persipura Jayapura vs Persib Bandung digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jum'at 18 Februari 2022.
Gol pembuka Persib Bandung dicetak oleh Marc Anthony Klok pada menit ke-8' babak pertama.
Gelandang muda Maung Bandung Beckham Putra Nugraha menjadi bintang lapangan setelah mencetak brace pada menit ke-46' dan 66' dalam laga malam ini. .
Baca Juga: Film Fistful of Vengeance yang Dibintangi Iko Uwais Banyak Mendapat Kritikan, Begini Ulasannya
Hasil kekalahan bagi Persipura Jayapura membuat tim kebanggaan masyarakat Kota Jayapura ini kini belum beranjak dari zona merah.
Persipura kini menempati peringkat ke-16 dengan mengoleksi 22 poin dari 25 kali bertanding.
Di laga selanjutnya Ian Louis Kabes dan kawan-kawan akan menghadapi Madura United pada hari Senin, 21 Februari 2022.
Baca Juga: Prasodjo Muhammad, Inilah Kisah Horor Gunung: Ketika Mendapat Bisikan dari Sosok Nenek Misterius
Hasil kemenangan Persib Bandung membuat tim besutan Robert Rene Alberts ini kini naik ke peringkat ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 dengan raihan poin 50 dan menggeser Bhayangkara FC.
Walaupun mempunyai poin yang sama dengan Bhayangkara FC namun Persib Bandung memiliki keunggulan selisih gol yang lebih baik.
Tiga poin penting bagi Persib Bandung membuat asa menjadi juara BRI Liga 1 menjadi terbuka kembali.
Baca Juga: Viral di Semua Kalangan Berikut Lirik Lagu 'Baby Shark' - Pinkfong
Pada laga selanjutnya di pekan k-27 BRI Liga 1, Persib Bandung akan menghadapi Persela Lamongan pada hari Jum'at 25 Februari 2022.***