sport

Christian Eriksen Buka-bukaan Alasan Terima Pinangan Manchester United

Rabu, 27 Juli 2022 | 11:45 WIB
Cristian Eriksen Pemain Baru Manchester United (Akun Instagram @eriksenfans)

ENAMPAGI - Manchester United resmi memperkenalkan Playmaker baru mereka, Christian Eriksen setelah dikabarkan menolak untuk bertahan di Brentford.

Mantan pemain Inter Milan itu menandatangani kontrak sampai Juni 2025 di Old Trafford. Pemain internasional Denmark itu pun mengatakan kalau MU merupakan klub yang spesial.

Dilansir dari MUTV, Eriksen buka-bukaan alasannya menerima pinangan Manchester United.

Setelah mampu comeback ke penampilan terbaiknya saat berseragam Brentford membuat Eriksen diminati banyak klub besar Eropa, namun ia memutuskan untuk menerima pinangan dari Manchester United di musim panas ini.

Baca Juga: Baca Doa Ini Agar Mendapatkan Perlindungan dari Kejahatan Musuh

Ketika ditanya mengapa memilih United, Ia mengakui bahwa sosok Erik Ten Hag jadi penentu keputusannya tiba di Old Trafford.

"Ya, pelatih memiliki peran yang besar dalam keputusan saya bergabung dengan klub ini," ujar Eriksen kepada MUTV.

Menurut Eriksen, Ten Hag sukses meyakinkannya untuk bergabung dengan Manchester United. Ia menilai proyek yang sedang dibangun sang manajer sangat menarik untuk dilewatkan.

"Saya datang ke klub ini untuk bermain sepak bola. Saya tidak sekedar datang hanya untuk mengenakan logo klub ini, tetapi saya datang ke sini untuk bermain,".

"Saya berbicara dengan manajer dan ia menjelaskan proyek sepak bolanya dan proyek itu sangat ideal bagi saya. Itulah mengapa saya memutuskan untuk bergabung dengan Manchester United,".

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemeran Drama Thailand 'PS I Hate You', Tayang 1 Agustus 2022

Eriksen juga optimistis bahwa ia bisa memberikan kontribusi yang bagus bagi Setan Merah di musim depan. Oleh karena itu ia tidak sabar untuk menatap masa depan bersama pelatih asal Belanda tersebut. 

"Saya rasa gaya bermain saya cocok dengan ide yang dimiliki manajer. Semoga gaya bermain saya bisa terhubung dengan tim ini,"

"Selain itu gaya bermain manajer juga cocok untuk saya, jadi saya antusias untuk mengawali karir saya di United," ujarnya.

Halaman:

Tags

Terkini