“Hari ini kami tidak bisa mengeluarkan semua kemampuan, tertekan sejak awal dan tidak bisa keluar dari itu, tidak menyangka hasilnya akan seperti ini,” ucap Marcus dikutip Enampagi.id dalam Pikiran Rakyat pada 25 Agustus 2022.
“Pastinya sedih dan kecewa, kami ingin menjadi juara dunia dan sudah coba mengeluarkan permainan terbaik,” tambah Marcus.
Selain itu, rekan selapangan Marcus yaitu Kevin Sanjaya Sukamuljo pun merasa tidak nyaman dengan lapangan yang cukup berangin.
“Lapangan cukup berangin dan terlambat adaptasi. Hari ini tidak bisa bermain dengan baik, sebaliknya lawan yang lebih baik dari kami,” ungkap Kevin.
Berbeda dengan The Minions, pasangan legendaris yang berjuluk The Daddies dan Fajri yaitu Fajar-Rian, berhasil mulus melanjutkan ke babak perempat final BWF World Championships 2022.
Baca Juga: 6 Atlet Badminton ini Terlibat Cinta Lokasi hingga jadi Suami Istri
The Daddies atau Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan ini berhadapan langsung dengan pasangan asal Jerman, yaitu Mark Lamsfuss-Marvin Seidel. Sedangkan Fajar-Rian bertanding dengan pasangan asal Jepang, Akira Koga-Taichi Saito.
Babak 16 besar ini, The Daddies dan Fajri berhasil meruntuhkan pertahanan lawan langsung dua gim. Skor yang mereka peroleh yaitu Ahsan-Hendra 21-18 dan 23-21. Sedangkan Fajar-Rian 21-19 dan 21-16.
Rupanya keberhasilan The Daddies dan Fajri dalam memenangkan pertandingan babak 16 besar BWF World Championships 2022 ini, diikuti oleh tunggal putra Indonesia andalan, yaitu Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting.
Baca Juga: Wajib Coba! 3 Rekomendasi Cafe di Gejayan, Yogyakarta yang Paling Asyik
Jonatan Christie berhasil melawan pemain asal China Taipe, yaitu Wang Tzu Wei, dengan perolehan skor 24-22 dan 21-16. Sedangkan Ginting berhasil baku hantam lawannya asal China yaitu Shi Yu Qi.
Ginting berhasil meruntuhkan pertahanan lawannya dalam tiga gim, dengan skor 21-11, 13-21 dan 21-18. ***