Klasemen Sementara BRI Liga 1 Hingga Pekan kedelapan, Cek Tim Jagoanmu

- Minggu, 24 Oktober 2021 | 12:30 WIB
Bhayangkara FC saat memenangkan pertandingan melawan Bali United yang membuatnya memuncaki posisi klasmen sementara BRI Liga 1 musim ini (Kompilasi Instagram/@liga1match)
Bhayangkara FC saat memenangkan pertandingan melawan Bali United yang membuatnya memuncaki posisi klasmen sementara BRI Liga 1 musim ini (Kompilasi Instagram/@liga1match)

ENAMPAGI - Berikut informasi terbaru klasmen sementara lanjutan BRI Liga 1 2021-2022 hingga pekan ke-8

Pelaksanaan kompetisi BRI Liga 1 2021-2022 pekan kedelapan seri ke dua yang bergulir di Jawa Tengah dan Yogyakarta selesai digelar.

Terjadi beberapa perubahan di tabel klasmen pada lanjutan kompetisi BRI Liga 1 musim 2021-2022.

Bhayangkara FC kembali memuncaki Klasmen BRI Liga 1 dengan mengoleksi 19 point setelah pada pertandingan Sabtu (23/10/21) malam mengalahkan Bali United dengan skor 2-1.

Baca Juga: Tentang 9 Trainee yang Lolos dalam Acara Survival Idol Girls Planet 999

Disusul PSIS Semarang yang terus menempel ketat Bhayangkara FC berada di peringkat kedua dengan raihan point 18.

Setelah di pertandingan pekan kedelapan tim kebanggaan warga Semarang ini menang tipis PS Barito Putra.

Dilanjut Persib Bandung yang menempati peringkat ketiga pada lanjutan BRI Liga 1 dengan mengumpulkan point 16.

Baca Juga: Kode Rahasia WhatsApp: Buat Percakapanmu Makin Kekinian

Maung Bandung menang kala berjumpa PSS Sleman pada pertandingan yang digelar pada hari Jumat, 22 Oktober 2021.

Sementara itu, Arema Fc yang telah menyelesaikan pertandingan di pekan kedelapan berada di posisi ke empat.

Pertandingan yang digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman pada Minggu (23/10/21) malam Arema FC mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-0.

Baca Juga: Kabar Gembira, Anak Usia di Bawah 12 Tahun Diperbolehkan Masuk Ancol, Tetap Dengan Prokes

Di zona merah klasmen BRI Liga 1 dtempati oleh Persela Lamongan, Persipura Jayapura, PS Barito Putra dan Persiraja Banda Aceh.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Tasya Nandynanti Demautami

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB
X