ENAMPAGI - Persija Jakarta resmi datangkan gelandang senior Ahmad Bustomi dalam bursa transfer paruh musim BRI Liga 1.
Ahmad Bustomi sebelumnya merumput bersama Persela Lamongan di kompetis BRI Liga 1.
Cimot sapaan akrab dari Ahmad Bustomi ini merupakan mantan gelandang Timnas Indonesia yang tampil pada Piala AFF tahun 2010.
Ahmad Bustomi dilepas dari Persela Lamongan dan telah berpamitan kepada para supurter klub yang berasal dari Kota Lamongan Jawa Timur, pada 22 Desember2021.
Baca Juga: Pertama Kali ke Starbucks? Jangan Bingung! Begini Cara Memesan Minuman di Starbucks
Kini, Pemain kelahiran Jombang, 13 Juli 1985 akan bermain untuk Persija Jakarta pada putaran kedua lanjutan BRI Liga 1 musim 2021-2022.
Persija Jakarta mengumumkan kedatangan Ahmad Bustomi lewat unggahan video di laman instagram @persija pada tanggal 28 Desember 2021.
Dari cuplikan video tersebut Ahmad Bustomi mengungkapkan kesiapannya berjuang membela Persija Jakarta dan menegaskan bahwa ia masih mumpuni.
Baca Juga: 25 Artis K-Pop yang Paling Banyak Ditonton di Youtube Tahun 2021
"Meski banyak nada mencibir miris, saya tegaskan bahwa diri ini belum habis," tutur Bustomi di akun Instagram @persija pada Selasa, 28 Desember 2021.
"Demi kota dan lambang di dada, saya siap berjuang. Demi jakarta dan demi Persija, target kita adalah juara," sambungnya.
Bapak dari dua anak ini sebelumnya memperkuat untuk beberapa tim besar Liga 1 yang ada di tanah air, seperti Arema Malang, Mitra Kukar, Madura United, dan Persela Lamongan.
Pemain yang mengidolai Bima Sakti ini memulai karir profesionalnya saat berseragam Persikoba Batu pada tahun 2004. Setahun kemudian Ahmad Bustomi membela Persema Malang.
Artikel Terkait
Persija Putus tren Negatif, Rohit Chand Jadi Pahlawan
Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-16: PSM vs Persija, Persebaya vs Persib
Persija Jakarta Bungkam PSM Makassar, Macan Kemayoran Naik Peringkat Klasemen
Hasil Pertandingan BRI Liga 1 Pekan ke-17: Persija Jakarta vs Bhayangkara FC, The Guardian Juara Paruh Musim
Resmi!! Persija Datangkan Ichsan Kurniawan, Begini Statistiknya
Wander Luiz Resmi Berseragam PSS Sleman