Update Klasemen BRI Liga 1 2021-2022 Hingga Pekan ke-27, Bali United Gusur Arema FC

- Sabtu, 26 Februari 2022 | 06:00 WIB
Update Klasemen BRI Liga 1 hingga pekan ke-27 (PT LIB)
Update Klasemen BRI Liga 1 hingga pekan ke-27 (PT LIB)

ENAMPAGI - Berikut ini klasemen sementara kompetisi kasta tertinggi sepakbola Indonesia BRI Liga 1 musim 2021-2022 hingga pekan ke-27.

Sembilan laga dalam lanjutan BRI Liga 1 telah usai digelar di pekan ke-27.

Terjadi beberapa perubahan dalam posisi klasemen sementara BRI Liga 1 di pekan kali ini.

Sehingga persaingan perebutan gelar juara BRI Liga 1 semakin seru dan menarik menjelang laga akhir kompetisi musim kali ini.

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Cinta Tiada Batas’ – Waode, Single Kedua dari Pemenang Pop Academy

Bali United berhasil merebut puncak klasemen BRI Liga 1 dari Arema FC setelah di laga pekan ke-27 berhasil mengalahkan Persipura Jayaura dengan skor 4-1, sedangkan Arema FC dikalahkan Persebaya Surabaya dalam laga yang bertajuk derby Jawa Timur.

Pesaing terdekat Bali United yakni Persib Bandung dan Bhayangkara FC yang baru selesai berlaga Jumat malam 25 Februari 2022 hanya bermain imbang dengan lawan-lawanya.

Maung Bandung bermain imbang 1-1 dengan Persela Lamongan, sedangkan Bhayangkara FC bermain imbang tanpa gol dengan PSM Makassar.

Baca Juga: Sinopsis Film India Terbaru Gangubai Kathiawadi Diperankan Alia Bhatt, Tayang di Bioskop 25 Februari 2022

Sobat Enampagi.id penasaran dengan tim favoritmu ada di peringkat klasemen berapa ?

Berikut ini klasemen sementara BRI Liga 1 hingga pekan ke-27 yang dilansir dari website resmi Liga Indonesia Baru

Klasemen BRI Liga 1 hingga pekan ke-27

Baca Juga: Dirumorkan Pacar Baru Hrithik Roshan, Saba Azad Siapkan Acara Ulang Tahun Untuk Paman Hrithik Roshan

1. Bali United 57 poin
2. Arema FC 55 poin
3. Persib Bandung 54 poin
4. Bhayangkara FC 54 poin
5. Persebaya Surabaya 51 poin
6. Borneo FC 39 poin
7. Persija Jakarta 38 poin
8. PSIS Sematang 35 poin
9. Persita Tangerang 34 poin
10. Persik Kediri 33 poin
11. PSS Sleman 31 poin
12. Persikabo 1973 30 poin
13. Madura United 30 poin
14. PSM Makassar 29 poin
15. PS. Barito Putera 26 poin
16. Persipura Jayapura 22 poin
17. Persela Lamongan 20 poin
18. Persiraja Banda Aceh 12 poin

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: Liga Indonesia Baru

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X