ENAMPAGI – Kabar buruk datang dari dunia MotoGP, yaitu Marc Marquez dinyatakan tidak ikut balapan MotoGP Mandalika 2022 karena gegar otak.
Marc Marquez mengalami gegar otak dan batal balapan, dikarenakan sebelumnya mengalami kecelakaan serius saat sesi pemanasan (warm up) jelang race MotoGP Mandalika.
Kabar mengenai Marc Marquez batal ikut balapan MotoGP Mandalika itu disampaikan langsung melalui situs resmi MotoGP di Twitter.
“BREAKING: @marcmarquez93 Will Not race in the #IndonesianGP (Marc Marquez tidak akan ikut balapan di MotoGP Indonesia),” tulis akun Twitter @MotoGP, pada 20 Maret 2022.
Baca Juga: Manjakan Penonton MotoGP Mandalika 2022, Food Truck Hadir di Sirkuit Mandalika
Saat sesi pemanasan, Marc Marquez terjatuh dan terpental dari motornya pada tikungan ke-7. Motor yang dikendarainya hingga ‘terbang’ di udara, mengakibatkan Marc Marquez terguling.
Setelah kecelakaan yang cukup serius tersebut, Marc Marquez masih bisa berdiri dan berjalan menjauh dari lintasan sambil menunggu tim marshal datang.
Namun, tak lama setelah kejadian tersebut, tim MotoGP akhirnya memberikan pernyataan tentang kondisi Marc Marquez.
Baca Juga: Rizky Billar dan Alffy Rev Akan Diperiksa Pekan Depan Atas Kasus Penipuan Doni Salmanan
“Marc Marquez (Tim Repsol Honda) telah dinyatakan tidak fit untuk Grand Prix Pertamina Indonesia setelah mengalami gegar otak dalam kecelakaan besar di Turn 7 Warm Up,” kata tim MotoGP.
Juara Dunia delapan kali itu mengunjungi rumah sakit setempat untuk pemeriksaan lebih lanjut, setelah kecelakaan cukup keras menjelang akhir sesi pemanasan 20 menit.
Sejak saat itu Marc Marquez kembali ke Sirkuit Pertamina Mandalika, namun sayangnya pembalap nomor 93 tersebut tidak ikut MotoGP Mandalika karena gegar otak yang dialaminya.
Baca Juga: Sinopsis F4 Thailand: Boys Over Flowers Episode 13 Tayang 19 Maret 2022
“Marc baik-baik saja. Dia mengalami kecelakaan cukup parah di Pemanasan, yang mengakibatkan cedera kepala. Awalnya, kami memeriksanya di sini dan kemudian merujuknya ke rumah sakit di Lombok. Dia menjalani beberapa tes radiologi, yang negatif,” ungkap Dr Angel Charte.
Artikel Terkait
Hasil kualifikasi MotoGP Mandalika 2022, Marc Marquez Terjatuh Lagi
Segera Tayang! Inilah Link Nonton Race MotoGP Mandalika 2022, Yuk Nonton
Ngeri! Motor Alex Rins Terbakar Saat FP4 MotoGP Mandalika: Itu Momen Yang Menakutkan
Marc Marquez Mengalami Highside Mengerikan Saat Sesi Warm Up Race MotoGP Mandalika 2022
Terjadi Antrian Panjang Penonton di Puncak Balapan MotoGP Mandalika Hari Ini
Manjakan Penonton MotoGP Mandalika 2022, Food Truck Hadir di Sirkuit Mandalika