Hasil Pertandingan Semifinal Piala Dunia 2022: Lionel Messi Tampil Beringas

- Rabu, 14 Desember 2022 | 07:30 WIB
Lionel tampil beringas sehingga membawa Argentina ke final Piala Dunia 2022 (instagram @fifaworldcup)
Lionel tampil beringas sehingga membawa Argentina ke final Piala Dunia 2022 (instagram @fifaworldcup)

ENAMPAGIPertandingan di Semifinal Piala Dunia 2022, Lionel Messi atau pemain penyerang asal Argentina ini tampil beringas dengan segudang tendangan yang mematikan lawan.

Pasalnya tendangan Lionel Messi pada Semifinal Piala Dunia 2022, yang diselenggarakan pada 14 Desember pukul 02.00 WIB ini, mampu membuat Kroasia keteteran.

Walau sempat terjegal di babak penyisihan grup, kini di Semifinal Piala Dunia 2022, Argentina menunjukkan performanya dengan dua gol yang tercipta dengan aksi beringas dari Lionel Messi pada menit ke-34.

Dengan tendangan Lionel Messi di laga semifinal melawan Kroasia, mampu membuktikan dirinya tidak lekang oleh waktu, meski kini usianya tak lagi muda.

Baca Juga: Menggiurkan! Inilah Triliunan Hadiah Piala Dunia 2022 yang Diperoleh Tim Kesayanganmu

Lionel Messi berhasil mencetak gol melalui titik putih pada laga dini hari tadi, sekaligus membawanya dengan torehan yang menyamai kedudukan 5 gol Kylian Mbappe, pada puncak daftar top skor Piala Dunia 2022.

Wah, Messi luar biasa ya sobat Enampagi.id. Walau usianya menginjak 35 tahun, dan dimana pada usia ini kebanyakan pesepakbola memasuki senja karir. Namun La Pulga masih menunjukan gigi di panggung Piala Dunia.

Selain Messi, geliat mengancam gawang lawan pun ditunjukkan oleh rekan setimnya yaitu Julian Alvarez. Tambahan satu gol dari Julian Alvarez ini terjadi pada babak kedua atau tepatnya di menit ke-69.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Toxic yang Bisa Meracuni Diri Kamu, Apakah Itu?

Oleh karena itu, Argentina berhasil memastikan diri untuk melangkahkan kaki ke puncak Piala Dunia 2022, setelah melumat Kroasia dengan skor 3-0.

Pada laga puncak Piala Dunia 2022 nanti, Argentina akan meladeni pemenang dari Perancis atau Maroko, yang mana kedua negara ini akan bertanding pada 15 Desember 2022, pukul 02.00 WIB. ***

Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Nur Kholifah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X